Sulut Respon Bom Makassar
NU Kota Tomohon Mengutuk dan Mengecam Keras Aksi Pengeboman di Gereja Katedral Makassar
NU Kota Tomohon mengutuk dan mengecam keras aksi bom bunuh diri di Depan Gereja Katedral Makasar yang terjadi pada Minggu (28/3/2021).
Manado, TRIBUNMANDO.CO.ID --- Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Tomohon mengutuk dan mengecam keras aksi bom bunuh diri di Depan Gereja Katedral Makasar yang terjadi pada Minggu (28/3/2021).
"PCNU Tomohon mengutuk Keras, atas Terjadinya Ledakan BOM yang Sangat Tidak berperikemanusian," tegas Ketua PCNU Tomohon Zamroni Khan, Minggu (28/3/2021).
Dia pun menyesalkan atas terjadinya aksi bom bunuh diri tersebut.
Apalagi ini dilakukan orang-orang yang ingin merusak nilai-nilai kebhinekaan di Indonesia.
"Perbuatan seperti ini atas nama apapun, ditujukan siapapun tak dibenarkan. Baik oleh hukum, moral bangsa dan agama," ujarnya.
Dia pun mendesak pihak kepolisan mengusut tuntas siapa aktor-aktor dibalik aksi tak berperikemanusiaan tersebut.
"Semoga secepatnya Polisi berhasil mengusut tuntas kasus bom tersebut. Termasuk mengungkap siapa pelaku dan aktor di balik aksi terorisme ini," tandasnya.
Korban meninggal

Sejauh ini, informasi yang berhasil dihimpun awak media, Bom bunuh diri ini menewaskan pelaku dan satu korban lainnya.
Diketahui Bom Makassar meledak ketika umat kristiani Gereja Katedral Makassar, Jl Kajaolalido - MH Thamrin, Makassar, Sulawesi Selatan ( Sulsel ) melakukan ibadah Minggu Palma, Minggu (28/3/2021).
Nahdlatul Ulama
Kota Tomohon
bom bunuh diri
Gereja Katedral
Makasar
PCNU
Zamroni Khan
Minggu
Indonesia
Polisi
Pengamat Terorisme UI: Perakit Bom Bunuh Diri Makassar Terlatih, Diduga Terkait Kelompok Lama |
![]() |
---|
Pimpinan Matakin Ws Sofyan Yosadi Kecam Aksi Bom Bunuh Diri di Katedral Makassar |
![]() |
---|
GAMKI Manado Kecam Pemboman Gereja di Makasar |
![]() |
---|
PMII Bolmong Kecam Aksi Bom Bunuh Diri di Makassar, Randi: Ini Tindakan Tidak Berperikemanusiaan |
![]() |
---|
MUI Sulut Kecam Aksi Bom di Gereja Katedral Makassar |
![]() |
---|