Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Universitas Sam Ratulangi

Tim Pengabdian Masyarakat Unsrat Sosialisasikan Jajanan Sehat di Panti Asuhan Etty

Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) mengadakan penyuluhan tentang makanan jajanan sehat di Panti Asuhan Etty

Penulis: Isvara Savitri | Editor: David_Kusuma
Istimewa
Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) mengadakan penyuluhan tentang makanan jajanan sehat di Panti Asuhan Etty Tondano, Jumat (30/10/2020) 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) mengadakan penyuluhan tentang makanan jajanan sehat di Panti Asuhan Etty, Tondano, Minahasa, Sulut, Jumat (30/10/2020).

Penyuluhan yang masuk ke dalam Program Kemitraan Masyarakat (PKM) ini dipimpin oleh Dr. Yoakhim Oessoe STP MSi.

Dalam penyuluhan ini, tim dari Unsrat menyampaikan beberapa mateti penting terkait jajanan sehat bagi anak di sekolah.

"Kami menyosialisasikan mulai dari cara mengenal jajanan sehat serta cara memilih dan tips mengonsumsi jajanan sehat," jelas Yoakhim.

Baca juga: Cegah DBD, Fogging Dilakukan di Wulurmaatus, Dinkes: Butuh Peran Serta Masyarakat

Baca juga: Siap Hadapi Pilkada Sulut 2020, KPU Minahasa Sebar 6.174 KPPS di 686 TPS

Baca juga: Pembayaran Bantuan Subsidi Upah Kemenaker Tahap I Sudah 98,3 Persen

Penyuluhan ini dianggap perlu karena ternyata sebelumnya anak-anak usia sekolah di Panti Asuhan Etty belum mengetahui bagaimana cara mengetahui makanan sehat.

"Respon anak-anak bagus, mereka sekarang sudah memahami tentang jajanan sehat," tambah Yoakhim.

Pdt Jantje Silimang selaku pengelola pabti asuhan mengapresiasi kegiatan Tim Pengabdian Masyarakat Unsrat ini.

"Kegiatan ini merupakan salah satu tanda kepedulian untuk mencegah anak-anak panti dari kemungkinan bahaya akibat jajanan yang tidak sehat," ucapnya.(*)

Baca juga: Siap Hadapi Pilkada Sulut 2020, KPU Minahasa Sebar 6.174 KPPS di 686 TPS

Baca juga: Aktivis Buruh Banting Setir ke Bidang Tani, Karena Covid-19

SUBSCRIBE YOUTUBE TRIBUN MANADO:

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved