Nevianti Bersyukur Terima Bantuan Sosial
Sebanyak 5.798 Kelompok Program Keluarga Harapan (PKH) Kota Bitung, menerima bantuan sosial beras (BSB) sebanyak 45 Kilogram per kelompok.
Penulis: Christian_Wayongkere | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, BITUNG- Sebanyak 5.798 Kelompok Program Keluarga Harapan (PKH) Kota Bitung, menerima bantuan sosial beras (BSB) sebanyak 45 Kilogram per kelompok.
Penyerahan SBS secara simbolis oleh Ir Maurits Mantiri MM ketua Tim koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) di Kelurahan Manembo-Manembo, Kecamatan Matuari, Jumat (18/9/2020).
Nevianti Pamalo (41) satu diantara penerima BSB mengaku sangat bersyukur dan berterima kasih, ke pemerintah Provinsi Sulut, Kota Bitung dalam hal ini Wakil Walikota Bitung.
Bantuan ini sangat bantu mencukupkan, kebutuhan pangan di rumah karena saat ini di tengah Pandemi Covid 19 ada kendala dalam melaksanakan profesi sebagai tukang buat dan jual kue keliling.
"Bersyukur ada bantuan ini dan terbantu, karena saat ini membiayai 5 orang anak yang sedang sekolah sementara suami buruh bangunan, pendapatan pas-pasan," keluh Nevianti.
Kepada Tribunmanado.co.id, saat ini mengalami pengurangan 50 persen pendapatan dari hasil jualan kue keliling.
Sebelum covid 19, kue dagangannya banyak di beli warga untuk ibadah. Namun sekarang sudah tidak ada.
Pendapatan per hari sebelum covid 19 sehari bisa sampai Rp 250 ribu, namun saat ini Rp 100 ribu itu sudah banyak.
"Tetap mengucap syukur mesti sulit, Tuhan tetap pelihara dan berkati pemerintah hingga bisa bantu kami warga lewat program BSB," tandasnya.
Ir Maurits Mantiri MM selaku ketua TKPK jelaskan, untuk PKH kota Bitung dengan jumlah 5.798 yang masing-masing menerima bantuan sosial beras sosial sebanyak 45 kg per PKH.
Dengan rincian penerima bantuan sosial beras 15 kg /bulan dan diterima selama 3 bulan yaitu Agustus, September, Oktober 2020.
Maurits yang juga Wakil Walikota Bitung, sempat melepas mobil bantuan sosial beras kementerian sosial ke seluruh kelurahan yang ada di kota Bitung didamoingi koordinator PKH kota Bitung Marshail Karundeng SH dan koordinator PKH Sulawesi Utara Noldy Mangerongkonda.
"Tujuan dari di luncurkan bantuan sosial beras ini adalah untuk mengurangi beban pengeluaran KPM PKH khususnya dalam memenuhi kebutuhan pangan berupa beras untuk kebutuhan sehari-hari selama masa pandemi covid 19," kata Maurits.
Untuk kota Bitung akan disalurkan 260,91 ton untuk 5.798 KPM di delapan kecamatan di kota Bitung, dan untuk bulan ini setiap KPM PKH mendapatkan 2 periode sekaligus yaitu bulan agustus dan september yaitu 30 kg beras.
