Unik
Inilah Manusia Pertama yang Hidup Tanpa Jantung, Sanggup Bertahan Karena Lakukan Hal Ini
Kisah unik terjadi pada Craig Lewis, orang pertama yang hidup tanpa memiliki jantung karena penyakit kronis yang ia derita.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Inilah sosok manusia pertama yang hidup tanpa memiliki jantung.
Menderita sebuah penyakit kronis, kerusakan pada organ jantungnya, seorang pria mampu bertahan karena terobosan tim dokter.
Sebuah kisah unik terjadi pada Craig Lewis, orang pertama yang hidup tanpa memiliki jantung karena penyakit kronis yang ia derita.
Diketahui saat itu kondisi Craig Lewis sangatlah memprihatinkan, bahkan alat pacu jantung pun disebut tidak bisa menyelamatkan hidupnya.
Sejumlah dokter dan ahli penyakit jantung pun membuat terobosan yang revolusioner, dimana mereka menciptakan sebuah alat yang bernama pompa aliran kontinu.
Alat inilah yang menggantikan peran jantung menyuplai darah ke seluruh tubuh. Perangkat ini bekerja dengan baling-baling yang berfungsi untuk memompa darah terus menerus di seluruh tubuh.

Sebelum diterapkan pada Craig Lewis alat ini telah di uji coba pada 55 anak sapi.
Hasilnya, setelah dipasang pada sapi-sapi percobaan tersebut ternyata mereka dapat berprilaku normal seperti biasa, meski hidup tanpa jantung.
Melihat kembali kondisi awal Craig Lewis memang sangat mengkawatirkan, dimana ia divonis mengidap penyakit amiloidosis yang sudah parah.
Dikutip dari Mayo Clinic amiloidosis merupakan penyakit langka yang dapat mempengaruhi berbagai organ dan menyebabkan gagal organ yang mematikan.
Manusia Pertama yang Hidup Tanpa Jantung
pria yang Hidup Tanpa Jantung
manusia Hidup Tanpa Jantung
craig lewis hidup tanpa jantung
orang pertama yang hidup tanpa memiliki jantung
orang pertama yang hidup tanpa jantung
Craig Lewis
Mengenal Sosok Jubjib, Anjing di Thailand yang Dijuluki Petani Durian, Selalu Membantu Keluarga |
![]() |
---|
Ditemukan di Sulawesi, Lukisan di Dinding Gua Diperkirakan Sudah Berusia Lebih dari 45 Ribu Tahun |
![]() |
---|
Tak Punya Uang, Pemuda Ini Nekat Gunakan Galon Seberangi Lautan Untuk Pulang Kampung |
![]() |
---|
Ini 4 Hewan Peliharaan yang Diprediksi Bakal Tren di 2021, Ada Kura-Kura dan Siput |
![]() |
---|
Wanita Ini Nikahi Kakek Beda Usia 71 Tahun, Ngaku Suami Lebih Baik dari Pria Muda saat Berhubungan |
![]() |
---|