Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Renungan Harian

Renungan : Perilaku Ganjil Keturunan Samuel

Kita mungkin tak asing dengan peribahasa "buah jatuh tak jauh dari pohonnya".

Penulis: | Editor: Alexander Pattyranie
TRIBUN MANADO/FERDINAND RANTI
Pdt Nico Gara 

Renungan oleh :
Pendeta Nico Gara
Mantan Sekkum Sinode GMIM

Bacaan : 1 Samuel 8:1-9
Setahun: Yeremia 41-44
Nats: Tetapi anak-anaknya itu tidak hidup seperti ayahnya; mereka mengejar laba, menerima suap dan memutarbalikkan keadilan. (1 Samuel 8:3)

Kita mungkin tak asing dengan peribahasa "buah jatuh tak jauh dari pohonnya", yang berarti sifat seorang anak biasanya tak jauh dari sifat orang tuanya.

Kondisi yang tampaknya benar, jika kita melihat fakta kehidupan di sekitar kita.

Namun, kondisi akan berbeda jika berbicara mengenai perilaku, rasa takut akan Allah, atau respons terhadap kebenaran firman-Nya.

Kehidupan rohani, pengenalan dan takut akan Allah, dan ketaatan seseorang kepada Allah, tak otomatis akan dimiliki pula oleh generasi penerusnya.

Itulah yang terjadi pada garis keturunan Samuel!

Alkitab jelas mencatat bahwa anak-anak Samuel tidak hidup seperti ayahnya, bahkan bertolak belakang dengan sangat jelas.

Mereka suka mengejar laba, menerima suap, hingga memutarbalikkan keadilan.

Perilaku "ganjil" dari kedua anak Samuel itu menyebabkan bangsa Israel, diwakili oleh tua-tua Israel, tak sudi menjadikan mereka sebagai pemimpin.

Sebagai gantinya, mereka meminta Samuel mengangkat seorang raja (ay. 6).

Sungguh disayangkan perilaku yang dihidupi oleh anak-anak Samuel.

Mereka gagal meneladani kehidupan Samuel dan memilih menjalani hidup yang tidak berkenan di hadapan Allah.

Apakah kita merindukan generasi penerus kita kelak menjalani hidup benar dan takut akan Allah? Jalanilah terlebih dahulu kualitas kehidupan yang demikian, lalu berikanlah didikan dan pendampingan kepada generasi penerus kita sedini mungkin (bdk. Ams. 22:6), sampai kelak teladan dan didikan kita akan menghasilkan buah berupa kehidupan yang berkenan kepada Allah!.

(Tribunmanado.co.id/Ferdinand Ranti)

BERITA TERPOPULER :

Baca: Viral Video, Pegawai Bank BUMD Main dengan Seorang Pria, Durasi 17 Detik

Baca: Pedagang Kaget Ada Ceceran Darah, Lapor Polisi, SAR Pun Turun, Ternyata Ada Ini Dalam Sumur

Baca: Istri Ahok Tampil Beda Sambut Kelahiran Anak Pertama, Rambut Puput Nastiti Devi Jadi Sorotan

TONTON JUGA :

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved