Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

PDIP Versus Nasdem Memanas: Begini Kata Steven Kandouw dan Felly Runtuwene

Politik itu dinamis! Polarisasi 3 kekuatan politik besar mengkristal jelang Pilkada Serentak 2020 di 7 kabupaten, kota

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Lodie_Tombeg
TRIBUN MANADO/RYO NOOR
Steven Kandouw Ungkap Alasan Kenapa Harus Pilih Jokowi 

"YA. Nanti lihat keadaan". Begitu jawab Wali Kota Manado Vicky Lumentut kala ditanya kesiapannya maju di Pilgub Sulut 2020 di sela ibadah syukur 3 tahun kepemimpinan Vicky-Mor Bastiaan di Ruang Serba Guna Pemerintah Kota Manado, Senin (13/5/2019) siang.

Kata ‘ya’ diucapkan Vicky dengan tegas. Sesudah jeda beberapa detik, barulah ia menyambung dengan ‘nanti lihat keadaan’. Jawaban yang agak kurang tegas itu disusul dengan senyum Vicky. Tawa berderai juga ditunjukkan Vicky di awal wawancara tribunmanado.co.id soal topik suksesi.

Vicky buka rahasia soal pendaftaran calon
gubernur dan wali kota serta bupati dari Nasdem.
"Ini kesepakatan antarkami untuk membuka pendaftaran secara umum," kata Ketua DPC Nasdem Manado ini.

Lanjut Wali Kota, sesuai perintah Ketua Umum Nasdem Surya Paloh, mencari figur (calon kepala daerah) yang punya elektabilitas (tingkat keterpilihan) tinggi. Ungkap dia, figur internal partai juga diberi ruang untuk mendaftar. "Kalau dibuka, nantilah kita," kata dia.

Menurut Vicky, usai pendaftaran, para calon akan disurvei
untuk melihat elektabilitas. "Yang terbaik tentu akan diusung," kata dia. Vicky digadang maju di pilgub. Ia sudah dua periode menjabat Wali Kota Manado. Mantan birokrat ini dinilai layak naik tingkat. Ia dinilai berhasil mengubah wajah Manado dari kuno ke cerdas. Poster GSVL For Sulut mulai bertebaran di Manado.

PAN raih 2 kursi di parlemen. Dapil Manado Ayub Ali dan Dapil Bolaang Mongondow Raya (BMR) Nursiwidin Dunggio.
Kursi PAN di DPRD Sulut berkurang dibanding Pemilu 2014.

Ketua DPW PAN Sulut Sehan Landjar masuk bursa pilgub. "Kalau hanya dua kursi di DPRD Sulut kita tidak boleh menawarkan, tapi kalau ada yang menawarkan saya akan lihat siapa dia," kata Sehan.

Namun Eyang, sapaan akrab Bupati Boltim ini, menyatakan kesiapan. "Untuk kesiapan memimpin iya. 36 tahun di dunia politik sedikit banyak garam yang dikecap," tambahnya. Ada wacana menduetkan petahana Olly Dondokambey dan dirinya. Eyang memberikan sinyal positif. Kata dia, Olly, politisi baik, tidak pernah punya musuh dalam politik. (art/crz/ryo)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved