Pilkada Sitaro 2018
Hasil Hitung C1 Saksi, Pasangan Yes-Jo Unggul Jauh dari Pesaingnya
Perhitungan sementara pilkada di Kabupaten Kepulauan Sitaro dimenangkan oleh pasangan Evangelin Sasingen-Jhon Palandung
Penulis: | Editor: Aldi Ponge
TRIBUNMANADO.CO.ID -- Perhitungan sementara pilkada di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) dimenangkan oleh pasangan Evangelin Sasingen-Jhon Palandung (Yes-Jo) dengan jumlah suara 17.560 dengan presentase 46,48 persen suara.
Hasil tersebut didapat dari total suara masuk 37.777, total TPS yang masuk 153 TPS, dari total TPS 183 dan belum masuk 30 TPS.
Pasangan yang diusung oleh PDIP tersebut unggul jauh dari pasangan Ronal Takarendehang-Jitixel Parera (RR) 9.229 dengan presentase 24,43 persen, kemudian pasangan Siska Salindeho-Heronimus Makainas (SAMA) 8.631 dengan presentase 22,85 persen, selanjutnya pasangan AAB Maliogha-Elians Bawole (BERLIAN) perolehan 2.480 dengan presentase 6,56 persen.
Data yang diperoleh tersebut dari C1 kemudian diolah oleh tim tabulasi pemenangan pasangan Yes-Jo.
Komisioner KPUD Sitaro Mirwan No'e ketika dikonformasi Tribun Manado di kantor KPU menyampaikan bahwa, semua belum ada hasil keseluruhan. Karena semua data belum lengkap. Pulau Tagulandang dan sekitarnya juga belum.
"Tidak akan beda jauh dengan hasil dari perhitungan paslon. Mereka juga gunakan C1 hanya hitungan secara manual," kata No'e.
Lanjut dia, sekira tengah malam, sudah ada informasi yang bakal masuk.
"Nanti informasi lebih lanjut dapat di akses di web informasi KPUD," akhirnya. (Oly)
Berikut hasil tabulasi data Tim Pemenangan Pasangan Yes-Jo:
Kecamatan Siau Timur
RR 2.178 ------ 21,14%
SAMA 3.590 ------ 34,85%
BERLIA 442 ---- 4,29%
YES-JO 4.059 ----- 39,40%
Total Suara 10.301
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/yes-jo_20180627_232434.jpg)