Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pemprov Fokus Bangun Jalan di 2019, Gelontorkan Rp 250 Miliar

Infrasturktur jalan masih menjadi fokus utama pembangunan Sulawesi Utara (Sulut) di tahun 2019.

Penulis: Ryo_Noor | Editor: Indry Panigoro
TRIBUNMANADO/RYO NOOR
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Sulut, Steve Kepel 

Laporan Wartawan Tribun Manado Ryo Noor

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Infrasturktur jalan masih menjadi fokus utama pembangunan Sulawesi Utara (Sulut) di tahun 2019.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Sulut, Steve Kepel kepada tribunmanado.co.id, Rabu (14/11/2018).

Pemprov siap merealisasikan rencana itu karena anggaran sudah tertata di APBD Induk 2019.

Baca: Pemprov Sulut Baru Serap Rp 2,6 Triliun, Wagub Tetap Optimistis Capai Target

"Kita sudah siap Rp 250 miliar untuk pembangunan jalan, termasuk talud pengamanan," kata dia.

Saat ini status jalan provinsi sepanjang 928 kilometer, baru 66 persen di antaranya yang kategori mantap.

Baca: Mutasi Jabatan Pemprov Sulut, Staf Ahli Berpeluang Menyodok ke Posisi Kepala Dinas

Sejumlah Infrastruktur prioritas diungkap Kepel, misalnya pekerjaan lanjutan jalan ke objek wisata Tetempangan.

Akses jalan dari Ring Road II ke Paniki, kemudian Jalan Soekarno ke Paniki.

Ada pula lanjutan pembangunan jalan di Kakas dan Langowan

"2019 usahakan menyelesaikan ruas jalan sudah dibuka, kemudian rehabilitasi jalan yang sudah keropos berlubang, jalan rusak parah, kita perbaiki," urai Kepel. (ryo)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved