Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Porprov Sulut 2025

Daftar 3 Lapangan Venue Cabor Sepakbola Porprov Sulut 2025 Manado, Salah Satunya Pernah Dirumput R9

Tiga lapangan yang menjadi venue cabor Sepakbola ajang Porprov Sulut 2025 di Manado. Salah satunya pernah dirumput Ronaldo R9.

Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Frandi Piring
Istimewa/Handout/Dok. Facebook
STADION - Potret Legenda Sepakbola Dunia, Ronaldo Luis Nazario de Lima atau R9 membela klub Belanda, PSV Eindhoven, saat berpartisipasi dalam laga amal melawan Persma Manado yang digelar di Stadion Klabat, Manado, Sulut pada tahun 1995 lalu. Tiga (3) lapangan yang menjadi venue cabor Sepakbola ajang Porprov Sulut 2025 di Manado. Salah satunya Stadion Klabat. 

Ringkasan Berita:
  • Pergelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2025 yang bakal digelar di Kota Manado, tinggal hitungan hari.
  • Untuk cabor sepakbola, panitia menyiapkan tiga venue, Yakni stadion Klabat, lapangan sepakbola Unsrat dan lapangan sepakbola 712 loreng.
  • Stadion Klabat dikenal sebagai stadion utama di Sulut.
  • Sejarah pernah tercipta di Stadion Klabat dengan merumputnya mega bintang asal Brasil, Ronaldo Luis Nazario de Lima atau R9 saat duel amal PSV Eindhoven vs Persma Manado pada tahun 1995 lalu.

 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Pergelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2025 yang bakal digelar di Kota Manado, tinggal hitungan hari.

Persiapan terus dimatangkan panitia serta Pemerintah Kota (Pemkot) Manado.

Senin (3/11/2025), rapat koordinasi digelar di ruang serba guna kantor Pemkot Manado di  Kelurahan Tikala Ares, Kecamatan Tikala, Kota Manado, Provinsi Sulut.

Rapat dipimpin Sekda Manado Steaven Dandel dan dihadiri Kepala SKPD dan perwakilan di Pemkot Manado.

Dalam rapat tersebut, terungkap venue yang akan dipakai untuk pelaksanaan ke-34 cabang olahraga.

Untuk cabang bergengsi sepakbola, panitia menyiapkan tiga venue.

Yakni stadion Klabat, lapangan sepakbola Unsrat dan lapangan sepakbola 712 loreng.

Ketiga lapangan ini sangat representatif.

Stadion Klabat dikenal sebagai stadion utama di Sulut.

Stadion Klabat terletak di Kelurahan Ranotana, Kecamatan Sario, Kota Manado.

Laga babak pertama Sulut United vs Persipa Pati di Stadion Klabat Manado, Sabtu (27/1/2024).
PERTANDINGAN - Laga babak pertama Sulut United vs Persipa Pati di Stadion Klabat Manado, Sabtu (27/1/2024). (fernando lumowa/tribun manado)

Di era kejayaan Persma Manado, stadion ini salah satu yang terbaik di Indonesia, dikenal dengan kualitas rumputnya yang anti banjir.

Sejarah pernah tercipta di lapangan ini dengan merumputnya mega bintang asal Brasil, Ronaldo Luis Nazario de Lima atau R9 saat duel amal PSV Eindhoven vs Persma Manado pada tahun 1995 lalu.

Bahkan, lapangan ini pernah menggelar final Liga Indonesia pada 1998 antara Persebaya Vs PSIS.

Sedang lapangan Unsrat dulunya kerap digunakan tim Persma atau tim tamu berlatih.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved