Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

MotoGP

Hasil MotoGP Valencia, Marco Bezzecchi Aprilia Tim Juara, 6 Pembalap Tersingkir

Hasil MotoGP Valencia 2025 dimenangkan oleh Marco Bezzecchi besutan Aprilia, diikuti Raul Fernandez di P2 selaku jagoan Trackhouse Aprilia

Editor: Alpen Martinus
X.COM/TWITTER/MotoGP
HASIL: Ilustrasi MotoGP. Marco Bezzecchi jadi juara 

Ringkasan Berita:1.Start ciamik dilakukan oleh Marco Bezzecchi selaku pole sitter dan langsung memimpin balapan.
 
2.Sisa 3 lap, Bezzecchi masih memimpin dibayangi Raul. Podium 3 diperebutkan Acosta dan Diggia.
 
3.Sampai bendera kotak-kotak berkibar, Bezzecchi resmi keluar sebagai pemenang diikuti Raul di P2.

TRIBUNMANADO.CO.ID - Nama Marco Bezzecchi pembalap Aprilia berhasil mengangkat tropi juara MotoGP di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (16/11/2025).

ia berhasil menyingkirkan sejumlah pembalap tenar seperti Fabio Quartararo dan Maverick Vinales.

Marco berhasil naik podium bersama Raul Fernandez di posisi dua.

Baca juga: Marc Marquez Indikasi Patah Tulang Usai Crash dengan Bezzecchi di MotoGP Mandalika 2025

Kejuaraan Dunia MotoGP atau kerap disebut sebagai MotoGP saja atau nama resminya FIM MotoGP World Championship adalah kelas utama dari seri balapan Grand Prix Sepeda Motor.

Dulunya kelas ini dikenal dengan nama kelas 500cc atau biasa disebut GP500 yang pertama kali digelar sejak musim 1949.

Perubahan besar mulai diterapkan menjelang musim 2002, ditandai dengan diperkenalkannya regulasi baru yang mengizinkan penggunaan mesin empat langkah, sekaligus mengakhiri era mesin dua langkah di kelas utama.

Untuk pertama kalinya, pabrikan diizinkan menggunakan mesin empat langkah dengan kapasitas maksimal 990cc.

Hasil MotoGP Valencia 2025 dimenangkan oleh Marco Bezzecchi besutan Aprilia, diikuti Raul Fernandez di P2 selaku jagoan Trackhouse Aprilia, Minggu (16/11/2025).

Berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Aprilia resmi berpesta lewat torehan Bezzecchi dan Raul. Di mana MB72 juga memastikan P3 klasemen MotoGP 2025.

Wajah Ducati yang nyaris tercoreng di Valencia berhasil diselamatkan oleh Fabio Diggia berkat raihan podium ketiga berkat aksinya menyalip Pedro Acosta di penghujung race.

Kedigdayaan tim Borgo Panigale nyaris runtuh di Valencia gegara crash cepat Pecco Bagnaia, melempemnya Alex Marquez, hingga keluarnya Franco Morbidelli.

Kabar baik dari Honda yang resmi naik level konsesi ke C dari D gegara Luca Marini finis P7 dalam balapan utama di Valencia.

Hasil MotoGP Valencia 2025
1. Marco Bezzecchi
2. Raul Fernandez
3. Fabio Diggia
4. Pedro Acosta
5. Fermin Aldeguer
6. Alex Marquez
7. Luca Marini
8. Brad Binder
9. Jack Miller
10. Enea Bastianini
11. Miguel Oliveira
12. Johann Zarco
13. Joan Mir
14. Alex Rins
15. Nicolo Bulega
16. Augusto Fernandez
17. Somkiat Chantra

DNF

- Aleix Espargaro
- Fabio Quartararo
- Maverick Vinales
- Jorge Martin
- Ai Ogura
- Franco Morbidelli
- Pecco Bagnaia

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved