Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Porprov XII 2025

Voli Putra Porprov Sulut: Tuan Rumah Manado Kandas di Tangan Minut, Berikut Skornya

Upaya mendulang poin demi poin dilakukan kedua tim, yang berkesudahan untuk kemenangan Minut dengan skor 25:23 atas Kota Manado.

Tribun Manado/Christian Wayongkere
VOLI - Tim Voli Putra Kabupaten Minahasa Utara diabadikan ketika bersiap masuk ke lapangan untuk tanding lawan tuan rumah Manado, Sulawesi Utara, Sabtu 15 November 2025. Kalahkan tim tuan rumah. 

Ringkasan Berita:1. Kejar mengejar poin, spike keras, terarah hingga serve mematikan, mewarnai partai big match antara tim Voli Putra tuan rumah Kota Manado vs Kabupaten Minut, Sabtu (15/11/2025).
 
2.Kabupaten Minut menang dengan skor 3:1.
 
3.Upaya mendulang poin demi poin dilakukan kedua tim, yang berkesudahan untuk kemenangan Minut dengan skor 25:23 atas Kota Manado.

TRIBUNMANADO.CO.ID, AIRMADIDI - Kejar mengejar poin, spike keras, terarah hingga serve mematikan, mewarnai partai big match antara tim Voli Putra tuan rumah Kota Manado vs Kabupaten Minut, Sabtu (15/11/2025).

Berlangsung di GOR Bright Jos Elektrik Sulut di Mapanget Manado, pertandingan yang disebut-sebut Final Dini berhasil di menangkan tim tamu Voli Putra Kabupaten Minut.

Hasil tersebut di raih pasukan besutan Pelatih Yoppy Wuisan, dalam empat set.

Baca juga: Hasil Pertandingan Voli Putri Porprov XII Sulut: Tomohon Curi 1 Set, Minut Menang 3:1

Kabupaten Minut menang dengan skor 3:1.

Sejak babak pertama berlangsung, pertandingan nampak seru dan menegangkan.

Kota Manado sebagai juara bertahan Voli Putra Porprov XI 2022 di Kotamobagu, langsung memimpin.

Pekan Olahraga Provinsi adalah pesta olahraga multicabang olahraga berskala regional provinsi empat tahunan yang diikuti oleh kabupaten dan kota. 

Minut yang berambisi untuk meraih juara, memberikan perlawanan berarti.

Set pertama di sudahi dengan kemenangan Minut 25:20 atas Manado.

Memasuki set 2, tim Minut sempat tertinggal di 6:11.

Dengan kepercayaan diri dan pengalaman, perlahan Michael Komenaung Cs mampu mengejar hingga selesih poin 9:11.

Upaya untuk mengejar ketertinggalan, belum berpihak ke pasukan dari Bumi Tonsea.

Tim Minut kalah atas Manado dengan skor 23:25, skor imbang 1:1.

Masuk di set ketiga kedua tim bermain hati-hati.

Nampak kedua tim berusaha untuk tidak melakukan kesalahan.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved