Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kebakaran di Minahasa

Breaking News: Rumah Warga di Desa Ranowangko 2 Minahasa Sulawesi Utara Terbakar

Rumah warga Jaga 1, Desa Ranowangko 2, Kecamatan Kombi, Kabupaten Minahasa, hangus terbakar, Jumat (7/11/2025).

Penulis: Fistel Mukuan | Editor: Chintya Rantung
HO
KEBAKARAN - Rumah warga di Jaga 1, Desa Ranowangko 2, Kecamatan Kombi, Kabupaten Minahasa, hangus terbakar, Jumat (7/11/2025). Belum diketahui penyebab kebakaran. 

TRIBUNMANADO.CO.ID –  Rumah warga di Jaga 1, Desa Ranowangko 2, Kecamatan Kombi, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara terbakar, Jumat (7/11/2025) siang.

Bily Picaoly warga Ranowangko mengatakan tanpa menunggu, warga langsung berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya, mulai dari selang hingga ember berisi air sambil menunggu unit Damkar.

Satu unit mobil pemadam kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Minahasa tiba di lokasi untuk melakukan pemadaman lanjutan. 

"Berkat kerja cepat warga dan petugas, api berhasil dipadamkan dan tidak merambat ke rumah lain yang berada sangat berdekatan," sebut Billy.

Hingga kini, belum diketahui penyebab pasti terjadinya kebakaran

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Pemerintah desa dan warga tengah bergotong royong membantu keluarga yang menjadi korban.

Cara cegah kebakaran rumah

Untuk mencegah kebakaran di rumah, Anda dapat mematikan alat elektronik yang tidak digunakan.

Tidak meninggalkan kompor menyala.

Menjauhkan benda mudah terbakar dari sumber api.

Memeriksa kabel listrik secara berkala.

Menjauhkan anak-anak dari korek api.

Memastikan kompor serta peralatan listrik dalam kondisi baik.

Pasang juga detektor asap dan siapkan alat pemadam api ringan (APAR) untuk penanganan darurat. 

Jangan pernah meninggalkan kompor dalam keadaan menyala tanpa pengawasan, terutama saat memasak dengan minyak.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved