Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Calon Ketua Kadin Sulut

Breaking News: Recky Langie Pendaftar Pertama Calon Ketua Kadin Sulut

Sekretariat pendaftaran di Hotel 3 R di Kelurahan Wawonasa, Kecamatan Singkil, kota Manado, Sulawesi Utara.

|
Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Rizali Posumah
HO
KADIN SULUT - Recky Langie tampil sebagai pendaftar pertama calon Ketua Kadin Sulut. Ia mendatangi Sekretariat pendaftaran di Hotel 3 R di Kelurahan Wawonasa, Kecamatan Singkil, kota Manado, provinsi Sulut, Jumat (3/10/2025) sore. 

Jeffrey Delarue menjelaskan syarat calon ketua umum.

"Memiliki KTA Biasa Kadin aktif, bersedia tunduk pada AD/ART Kadin dan berkontribusi bagi Kadin," kata dia.

Sementara itu, Ketua Organizing Committee (OC) Stefan Obadja Voges menjelaskan, pendaftaran merupakan tahapan penting menjelang Musyawarah Provinsi Kadin Sulawesi Utara

"Semua tahapan akan dijalankan sesuai Peraturan Organisasi Kadin sambil kami tetap koordinasi dengan Kadin Indonesia," jelas Voges yang didampingi Sekretaris OC, Judy Saerang.

Panitia memastikan seluruh proses berlangsung transparan, akuntabel, dan profesional.

"Harapan kami Musprov Kadin Sulawesi Utara bisa menghadirkan sosok ketua yang bisa membawa dunia usaha daerah ini lebih maju berdaya saing," katanya. 

Terkait itu sejumlah nama pengusaha mencuat ke permukaan sebagai calon ketua yang akan menggantikan ketua saat ini, Rio Dondokambey. 

Berikut daftarnya:

  • Fanny Wulur (WKU Kadin Sulut Bidang Asosiasi)
  • Ivanry Matu (WKU Kadin Sulut Bidang UMKM)
  • Jemmy Asiku (Ketua Kadin Manado
  • Lukas Umboh (Ketua Kadin Tomohon)
  • Recky Langie (Pengusaha)

Amelia Tungka (WKU Kadin Sulut Pemberdayaan Wanita). (Art)

Sumber: Tribun Manado
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved