Berita Heboh
Tak Terima Putrinya Didekati, Seorang Ayah Tikam Pacar Anaknya, Korban Diserang saat Lagi Bikin Ini
Tanpa diduga, pelaku langsung mendatangi korban sambil membawa sebilah pisau, lalu menikam korban pada bahu kanan.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Heboh kasus penikaman di Provinsi Sumatera Selatan, Senin (11/8/2025).
Seorang pria nekat menikam pemuda yang merupakan pacar putrinya.
Penyebabnya karena ia tak sedang dengan pacar anaknya itu.
Korban bernama Kadarta Reza (30).
Kadarta Reza mengalami luka serius setelah ditikam oleh ayah dari pacarnya di Desa Petunang, Kecamatan Tuah Negeri, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan.
Pelaku bernama Autar, warga desa setempat, yang merupakan ayah dari kekasih korban.
Kapolres Musi Rawas, AKBP Agung Adhitya Prananta melalui Kasat Reskrim AKP Ryan Tiantoro Putra dan Kanit Pidum IPDA Novra Robialda membenarkan kejadian tersebut.
"Motif sementara, karena pelaku tidak senang dengan korban yang mendekati putrinya," jelas Kanit saat dikonfirmasi, Selasa (12/8/2025).
Dijelaskan, insiden bermula saat korban meminta izin kepada ibunya untuk pergi ke Desa Petunang guna menemui sang kekasih, Anjeli.
Korban berangkat sendirian menggunakan sepeda motor.
Sesampainya di lokasi, korban bertemu dengan Zainal, saudara Anjeli, yang kemudian memberitahukan kepada ayah mereka mengenai kedatangan Kadarta.
Tanpa diduga, pelaku langsung mendatangi korban sambil membawa sebilah pisau, lalu menikam korban pada bahu kanan.
Pelaku kembali menyerang, menusukkan pisau ke arah punggung korban, menyebabkan empat luka tusuk tambahan.
"Total ada lima luka tusuk yang diderita korban, satu di bahu dan empat di punggung," ujar Kanit.
Usai penyerangan, korban sempat melarikan diri ke area kebun di sekitar lokasi kejadian.
| 3 Kejadian Heboh Sepekan di Sulawesi Utara, Motif Penikaman di Manado dan Minahasa, Hacker Ditangkap |
|
|---|
| Jokowi Serukan Prabowo-Gibran Dua Periode, Titiek Soeharto Minta Eks Presiden Tak Berandai-andai |
|
|---|
| Heboh Siswa SMA Aniaya Wakil Kepala Sekolah, Korban Alami Luka-luka, Terungkap Nasib Pelaku Sekarang |
|
|---|
| Usai Bawa Lari Uang Rp 10 M Milik Bank Jateng, Anggun Tyas Sesumbar Mau Bikin Garasi untuk 300 Mobil |
|
|---|
| Berita Heboh Sulawesi Utara Sepekan, Penikaman di Boltim, Kecelakaan Mobil Tabrak Tembok di Minut |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/TIKAM-Ilustrasi-pemuda-dianiaya-ayah-pacarnya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.