Pilgub Sulut 2024
Pilgub Sulut, Elly Lasut Disebut Sosok Pemimpin yang Cerdas dan Mengerti Rakyat
Tokoh Masyarakat Dumoga Raya, Sertikaligis menyebut, calon Gubernur Sulawesi Utara Elly Engelbert Lasut adalah pemimpin yang cerdas.
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Calon Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) nomor urut 2, Elly Engelbert Lasut dinilai sebagai pemimpin cerdas yang memahami dengan baik kebutuhan dan aspirasi rakyat.
Pengalaman serta rekam jejaknya yang kuat membuat masyarakat memberikan dukungan besar.
Tokoh Masyarakat Dumoga Raya, Sertikaligis menyebut, mantan Bupati Kepulauan Talaud itu menekankan pentingnya mendengarkan suara rakyat sebagai dasar dalam merancang program-program pembangunan
"Kami merindukan sosok pemimpin seperti Pak Elly yang punya kemampuan untuk memajukan Sulawesi Utara ini dengan visi, misi dan programnya," tutur Sertikaligis, Rabu (20/11/2024).
Menurutnya, Elly Lasut juga dikenal mampu membaca tantangan dan peluang di setiap wilayah.
Ia menawarkan program yang tidak hanya berorientasi pada pembangunan fisik, tetapi juga pemberdayaan sumber daya manusia dan pengembangan ekonomi lokal.
"Kami berharap beliau memang tahun ini dan kami doakan, karena kemampuannya sudah terbukti sebagai pemimpin," tuturnya.
Dalam berbagai kesempatan, Elly menegaskan bahwa dirinya tidak hanya membawa janji, tetapi juga bukti.
Ia berkomitmen untuk melibatkan masyarakat dalam setiap langkah pembangunan.
Menurutnya, keterlibatan aktif warga adalah kunci sukses sebuah pemerintahan yang pro-rakyat.
Dengan kecerdasan dan kepemimpinan yang berorientasi pada rakyat, Elly Lasut semakin dianggap sebagai figur yang tepat untuk memimpin Sulut menuju masa depan yang lebih baik.
Dukungan untuknya terus mengalir, memperkuat keyakinan bahwa ia dapat membawa Sulut ke era baru penuh perubahan positif.
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
Bergabung dengan WA Tribun Manado di sini >>>
Simak Berita di Google News Tribun Manado di sini >>>
Baca Berita Update TribunManado.co.id di sini >>>
| Hasil Audit Laporan Dana Kampanye Tiga Paslon Pigub Sulut, Hanya Satu yang Patuh |
|
|---|
| Berita Populer Sulawesi Utara, Paslon E2L-HJP Cabut Gugatan PHPU Pilgub Sulut 2024 di MK |
|
|---|
| Breaking News: Pasangan Calon Gubernur Sulut E2L - HJP Tarik Permohonan Gugat MK |
|
|---|
| Pasangan Calon Gubernur Sulut E2L - HJP Dikabarkan Tarik Permohonan Gugat MK |
|
|---|
| Tim Pemenangan Pilgub Sulut YSK-Victor: Steven Kandouw Sudah Mengakui Kemenangan Paslon Nomor Urut 1 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Calon-Gubernur-Sulawesi-Utara-Sulut-nomor-urut-2-Elly-Engelbert-Lasutk.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.