Pilkada Sulut 2024
Denny Tuejeh Singgung Data BPS, Sebut Sulawesi Utara Maju Itu Fakta
Calon Gubernur Sulut dan calon Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw dan Denny Tuejeh tunjukan kelas.
Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Rizali Posumah
Manado, TRIBUNMANADO.CO.ID - Calon Gubernur Sulut dan calon Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw dan Denny Tuejeh menunjukkan kelasnya sebagai pemimpin masa depan Sulawesi Utara.
Ini nampak saat keduanya bicara pada sesi penyampaian dalam kegiatan pencabutan nomor urut peserta Pilgub Sulut di KPU Sulut, Senin (23/9/2024).
Keduanya tampil dengan gaya bicara yang simpatik, visioner, substansial dan membawa harap.
Tuejeh dalam paparannya menyinggung karir militernya yang moncer.
Ia mengaku sempat ditawari menjabat Pangdam di Jawa Timur.
"Tapi saya memilih berkarir di Sulut," katanya.
Alasan Tuejeh, dirinya ingin membangun tanah kelahiran.
Tuejeh lantas membeber untold story nya maju di Pilgub.
Awalnya ia menolak ajakan Ketua DPD PDIP Sulut Olly Dondokambey.
"Saya awalnya menolak saat diajak jadi Wagub," kata dia.
Pada akhirnya Tuejeh menerung. Dirinya buka data BPS.
"Data menyebut terjadi kemajuan pesat di daerah ini, ini harus dilanjutkan, hal ini kemudian mendorong saya menerima tawaran pak Olly," kata dia.
Sebut dia, data BPS tak mungkin bohong.
Kemajuan Sulut itu real.
"Sulut maju itu fakta," kata dia.
Dia menuturkan, kemajuan ini musti dilanjutkan.
Agar ke depannya Sulut lebih hebat dan masyarakat tambah sejahtera. (Art)
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
Bergabung dengan WA Tribun Manado di sini >>>
Simak Berita di Google News Tribun Manado di sini >>>
Baca Berita Update TribunManado.co.id di sini >>>
| Besok, KPU Manado Tetapkan Andrei Angouw - Richard Sualang sebagai Wali Kota dan Wawali Terpilih |
|
|---|
| Melky - Christian Tulis Ucapan Selamat ke Joune - Kevin: Sahabat, Jaga dan Kawal Amanah Rakyat Minut |
|
|---|
| Srikandi PDIP Manado Venny Nangka Syukuri Putusan MK Menangkan Andrei Angouw - Richard Sualang |
|
|---|
| Pasca Putusan MK, Besok KPU Tetapkan Kemenangan Pasangan IDEAL di Pilkada Bolsel 2024 |
|
|---|
| Putusan MK Terkait Pilkada Minut dan Tomohon, Ini Kata Kuasa Hukum PDIP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Calon-Gubernur-Sulut-dan-calon-Wakil-Gubernur-Sulut-Steven-Kandouw-dan-Denny-TuejehLO.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.