Kecelakaan Lalu Lintas
Kecelakaan Maut, Seorang Pria Tewas Tersambar Kereta Api
Terjadi kecelakaan maut di perlintasan Jalan Tambak Mayor Utara, Asemrowo, Surabaya, Jawa Timur pada kemarin hari Minggu pagi.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Terjadi kecelakaan maut di perlintasan Jalan Tambak Mayor Utara, Asemrowo, Surabaya, Jawa Timur pada kemarin hari Minggu pagi.
Kecelakaan itu melibatkan kendaraan kereta api yang menabrak korban.
Kecelakaan maut tersebut mengakibatkan seorang pria tewas.
Kecelakaan merupakan suatu insiden yang dihindari semua orang.
Untuk itu diimbau agar selalu waspada dan berhati-hati ketika berkendara di jalan raya.
Patuhi peraturan yang telah ditetapkan pihak berwajib dan taati rambu-rambu lalu lintas.
Jangan lupa untuk selalu menjaga keselamatan bersama agar terhindar dari marabahaya.
Nahas, seorang pria berinisial S (49), tewas tertabrak kereta api (KA).
Kecelakaan tersebut terjadi di perlintasan Jalan Tambak Mayor Utara, RT 8/RW 7, Asemrowo, Surabaya, Minggu (8/9/2024) pagi.
Korban S merupakan warga Banjar Tabulu, Camplong, Sampang, Madura, Jawa Timur.
Korban ditemukan tergeletak oleh petugas keamanan KA berinisial YS.
Hal ini dijelaskan oleh Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Iptu Suroto
Saksi YS memperoleh laporan dari pihak stasiun adanya pria tertabrak KA Jaya Baya Rute Jakarta-Malang, pukul 04.02 WIB.
Lalu, saat dilakukan pengecekan, pukul 04.25 WIB, ternyata korban tertelungkup tak bergerak.
Kemudian saksi melaporkan kepada CC Room 112, dan anggota Polsek Asemrowo melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) bersama Anggota Tim Inafis Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.
kecelakaan maut
Seorang Pria Tewas Tersambar Kereta Api
kecelakaan di perlintasan Jalan Tambak Mayor Utara
Asemrowo
Surabaya
Jawa Timur
kecelakaan lalu lintas
kecelakaan
kereta api
| Kecelakaan Maut, Perawat Taman Ditabrak Truk di Lampu Merah, Korban Hendak Ambil Beras |
|
|---|
| Kecelakaan Maut, 1 Orang Tewas, Mobil Ambulans Bawa Pasien Tabrak Truk |
|
|---|
| Kecelakaan Maut, Satu Keluarga Tewas Korban Tabrak Lari, Suami Istri dan 2 Anak Meninggal di Lokasi |
|
|---|
| Kecelakaan Tragis, Pasangan Kekasih Tewas Korban Tabrak Lari, Motor Ditabrak Mobil dari Belakang |
|
|---|
| Kecelakaan Maut, 2 Orang Tewas, Korban Tabrak Lari Mobil Kecepatan Tinggi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.