Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pilkada 2024

Daftar Bakal Calon di Pilkada 2024 Sulawesi Utara dari Partai Demokrat

Dalam artikel ini memuat nama-nama calon kepala daerah dari Partai Demokrat Pilkada 2024 untuk beberapa wilayah di Sulawesi Utara.

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Indry Panigoro
Kolase Tribun Manado/HO
Daftar Bakal Calon di Pilkada 2024 Sulawesi Utara dari Partai Demokrat 

TRIBUNMANADO.CO.ID -  Berikut daftar calon kepala daerah dari Partai Demokrat Pilkada 2024 di Sulawesi Utara ( Sulut ).

Dalam artikel ini memuat nama-nama calon kepala daerah dari Partai Demokrat Pilkada 2024 untuk beberapa wilayah di Sulawesi Utara.

Simak artikel ini untuk lihat nama bakal calondi Pilkada 2024 Sulawesi Utara dari Demokrat.

Pilkada Sulut 2024

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat dipastikan akan allout memenangkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur di Sulawesi Utara dan Jawa Tengah. 

Sekjen Partai Demokrat, Teuku Rifky Hasya (TRH) menegaskan hal tersebut. 

TRH menegaskan, dalam pertemuan terakhir dengan Presiden Joko Widodo, terdapat pengarahan bahwa, Elly Engelbert Lasut (E2L) di Sulawesi Utara dan Ahmad Lutfhi di Jawa Tengah. 

"DPP Demokrat akan mengarahkan semua sumber daya demi kader utama Elly Lasut di Sulut sesuai arahan pemimpin koalisi Bapak Joko Widodo," ujar TRH dalam keterangan ke Tribunmanado.co.id, Sabtu (22/6/2024).

Dikatakan, DPP menjamin E2L yang bakal dipasangkan dengan Hanny Joost Pajow (HJP) akan mendapatkan dukungan penuh. 

"Kami pastikan E2L HJP siap tempur dan tidak usah khawatir soal logistik,demi rakyat demokrat siap mengorbankan semua sumber dayanya," ujarnya lagi. 

Menurutnya lagi, Demokrat akan habis-habisan di Sulawesi Utara karena menyangkut harga diri Jokowi sebagai pemimpin koalisi. 

Pilkada Bitung 2024

Kalau di Kota Bitung, ada nama Wakil Walikota Hengky Honandar yang memilih berpisah partai dengan walikotanya, Maurits Mantiri.

Hengky Honandar pada Pilkada 2024 memilih berlabuh di partai Demokrat dan maju sebagai penantang Maurits.

Pilkada Talaud 2024

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved