Sosok
Sosok Enzy Storia, Curhat Tasnya Ditahan Bea Cukai Viral di X
Akhir-akhir ini, artis Enzy Storia tengah mendapat sorotan. Pasalnya, ia curhat di X (dulu Twitter) bahwa tasnya ditahan Ditjen Bea Cukai Indonesia.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Akhir-akhir ini, artis Enzy Storia tengah mendapat sorotan.
Pasalnya, ia curhat di X (dulu Twitter) bahwa tasnya ditahan Ditjen Bea Cukai Indonesia.
Cuitannya tersebut ramai diperbincangkan lantaran kinerja Bea Cukai juga tengah menjadi sorotan.
Enzy diketahui bintang film dan sinetron, model, sekaligus presenter tanah air.
Kini, ia fokus mengikuti suaminya yang berprofesi sebagai diplomat muda di KBRI Amerika Serikat.
Lalu, bagaimana sosok Enzy Storia?
Diketahui sebelumnya, Pelayanan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (Ditjen Bea Cukai) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) jadi sorotan karena berbagai keluhan masyarakat.
Salah satunya Enzy Storia. Ia mengeluh dan mempertanyakan bagaimana nasib tas yang dibelinya itu sekarang.
Apakah tas itu dikirim kembali ke pengirim atau tidak.
"Penasaran tas yang engga gue tebus karena mahalan harga pajak daripada harga tasnya udah dikirim balik belum ya ke pengirim," tulis Enzy, Jumat (17/5/2024).
Keluhan Enzy Storia langsung ditanggapi oleh Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis Yustinus Prastowo.
Pertama Yustinus Prastowo menyampaikan permohonan maaf atas pengalaman yang dialami oleh Enzy Storia.
"Kak @EnzyStoria terima kasih informasinya. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi," ujar Prastowo, lewat unggahan akun X-nya.
Prastowo bilang, dirinya sudah berkoordinasi dengan pihak Ditjen Bea Cukai.
Adapun saat ini, permasalahan tas Enzy Storia sedang dikoordinasikan dengan pihak jasa pengiriman terkait.
| Sosok Prinsa Mandagie, Mulai Manggung saat Kelas 2 SD, Pernah Ikut Indonesian Idol |
|
|---|
| Sosok Che Guevara, Revolusioner Komunis Jadi Idola Rakyat Palestina, Ini Alasan Dia Begitu Dicintai |
|
|---|
| Sosok Fresly Nikijuluw, Penyanyi Hits dari Ambon, Terkenal Lewat Lagu 'Tamang Pung Kisah' |
|
|---|
| Sosok Kenny Austin, Aktor Multitalenta, Dikabarkan Menikah dengan Amanda Manopo Hari Ini |
|
|---|
| Sosok Komjen Purn Akhmad Wiyagus Dilantik Jadi Wamendagri, Pernah Jadi Penyidik KPK |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/dasfdbonugfjhnmghklm.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.