Pilpres 2024
Hasil Survei Jelang Hari Pemungutan Suara, Peluang Prabowo-Gibran Menang 1 Putaran
Perdasarkan hasil survei pasangan elektabilitas Prabowo-Gibran jauh meninggalkan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Pilpres 2024 tinggal menghitung hari.
Pemungutan suara akan berlangsung pada 14 Februari 2024.
Menjelang hari pencoblosan, sejumlah lembaga merilis hasil survei elektabilitas capres-cawapres.
Berdasarkan hasil survei, Pasangan Prabowo-Gibran menempati posisi teratas.
Pasangan yang diusung Koalisi Indonesia Maju tersebut jauh meninggalkan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.
Pilpres 2024 pun berpeluang 1 putaran.
Ada empat lembaga survei yang merilis temuan mereka pada pekan ini.
Semua lembaga survei tersebut menempatkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di peringkat teratas, jauh meninggalkan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.
Lalu, bagaimana akhir Pilpres? Apakah berlangsung satu atau dua putaran? Berikut kami rangkumkan 4 hasil survei terbaru pada pekan ini.
1. Survei Populi Center
Hasil survei elektabilitas calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) terbaru dari Populi Center dirilis pada Rabu (7/2/2024).
Hasil survei Populi Center menunjukkan, elektabilitas paslon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, berada di posisi teratas pada Februari 2024.
Di mana Prabowo-Gibran memperoleh 52,5 persen, disusul Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan 22,1 persen, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan 16,9 persen.
Adapun yang belum memutuskan sebesar 6,3 persen, dan menolak menjawab sebesar 2,2 persen.
Berikut survei dari Populi Center:
| Suara Gen Z - Milenial di Pilpres AS: Trump 45 Persen vs 36 Persen Harris |
|
|---|
| Demokrat Hadapi Trump di Pilpres AS: Bukan Harris, Gavin Newsom Imbangi Biden |
|
|---|
| Mayoritas Pemilih Serukan Biden Keluar dari Kontestasi Pilpres AS, Kamala Harris Ungguli Trump |
|
|---|
| Segini Harta Kekayaan Gibran Rakabuming Raka Wapres Terpilih, Mulai dari Pengusaha Hingga Wali Kota |
|
|---|
| Daftar 61 Nama Calon Menteri Prabowo-Gibran yang Beredar, Ada Ridwan Kamil hingga Hotman Paris |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Capres-Cawapres-Prabowo-Gibran-di-Debat-Pilpres-2024-Minggu-422024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.