Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Manado Sulawesi Utara

Pengendara Keluhkan Material Pembangunan Drainase di Jalan Maesa Paal Dua Manado

Pembangunan drainase di Jalan Yos Sudarso dan Jalan Maesa, Paal Dua, Kota Manado, Sulawesi Utara, masih belum selesai.

Penulis: Isvara Savitri | Editor: Chintya Rantung
Isvara Savitri/Tribun Manado
Pengerjaan drainase di Jalan Maesa, Paal Dua, Manado, Sulawesi Utara, Rabu (31/1/2024). 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Pembangunan drainase di Jalan Yos Sudarso dan Jalan Maesa, Paal Dua, Kota Manado, Sulawesi Utara, masih belum selesai.

Pembangunan ini kembali disorot oleh warga.

Seorang pengendara bernama Gerald mengaku terganggu dengan adanya material yang menumpuk di pinggir Jalan Maesa.

Material berupa rangka besi, semen, dan pasir, dianggap mempersempit jalan.

"Jadinya tambah macet, apalagi kalau pagi, siang, dan sore," tuturnya, Rabu (31/1/2024).

Ia membenarkan bahwa pengerjaan drainase membutuhkan proses.

Namun, ia meminta pihak kontraktor tidak meletakkan material di tengah jalan.

"Kalau hujan kan jadinya berbahaya juga karena pasirnya jadi kemana-mana," tambah Gerald.

Ia juga menyarankan agar kedepan pembangunan drainase tidak mepet musim hujan.

Hal itu agar drainase benar-benar siap digunakan ketika musim hujan.

"Kalau ada kendala dan harus terlambat penyelesaiannya pun jadinya masih ada waktu. Kalau seperti ini kan buat apa, sudah musim hujan tapi belum selesai," tutupnya.(*)

Baca juga: Warga Keluhkan Jalan di Desa Balang dan Sereh Talaud Rusak Parah, Minta Pemerintah Segera Bertindak

Baca juga: MBW Manado Sulawesi Utara Sepi Pengunjung, Penjual Keluhkan soal Berita yang Tersebar

 

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved