Anggota TNI Kecelakaan
Meninggal Usai Kecelakaan, Hasy Kaunang Ternyata Dalam Persiapan ke Kongo Afrika untuk Bantu PBB
Terjadi kecelakaan maut di Jalan Protokol Bitung tepatnya Kelurahan Sagerat, Kecamatan Matuari, Kota Bitung, Sulawesi Utara.
Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Glendi Manengal
TRIBUNMANADO.CO.ID - Terjadi kecelakaan maut di Jalan Protokol Bitung tepatnya Kelurahan Sagerat, Kecamatan Matuari, Kota Bitung, Sulawesi Utara.
Untuk saat ini kronologi kecelakaan belum diketahui.
Namun diketahui korban menggunakan kendaraan sepeda motor.
Peristiwa kecalakaan lalu lintas (lakalantas), terjadi di jalan Protokol Bitung tepatnya Kelurahan Sagerat Kecamatan Matuari, Senin (20/11/2023).
Seorang pemotor, yang terinformasi perempuan menjadi korban meninggal pada peristiwa tersebut.
Menurut keterangan lakalantas itu terjadi pagi tadi sekitar pukul 04.30 Wita.
Akibat peristiwa itu, di tengah jalan aspal bersimbah darah.
"Ada warga sekitar yang menyiram dengan air," kata Daeng warga yang memiliki warung disekitar tempat kejadian perkara.(crz)
Untuk penyebab kecelakaan wartawan TribunManado masih menunggu dari informasi pihak terkait.
Jenazah di Bawa ke Manado
Serda Hasy Kaunang, Anggota TNI Lantamal VIII Manado yang bertugas di Poskmala Bitung meninggal kecelakaan Senin (20/11/2023).
Kecelakaan terjadi di Kelurahan Sagerat Kecamatan Matuari, Kota Bitung Senin (20/11/2023) subuh.
Berdasarkan informasi saat ini jenazah sementara dalam perjalanan menuju rumah duka di Kelurahan Tanjung Batu Kecamatan Wanea Manado Sulawesi Utara.
Kabar meninggalnya Serda Hasy Kaunang ikut membuat jajaran Lantamal VIII Manado terpukul.
Mereka merasakan kehilangan yang begitu mendalam.
| Keluarga Korban Mendiang Serda Hasy Kaunang Dengar Klarifikasi Satlantas Polres Bitung |
|
|---|
| Terkait Lakalantas Maut yang Menewaskan Serda Hasy Kaunang di Bitung Sulut, Polisi: Masih Proses |
|
|---|
| BREAKING NEWS : Keluarga Hasy Kaunang Kembali Datangi Polres Bitung |
|
|---|
| Ditlantas Polda Sulut Pastikan Kasus Lakalantas Maut Serda Hasy Kaunang Berproses |
|
|---|
| Ayah dari Almarhumah Serda Hasy Kaunang: Semoga Pengungkapan Kasus Anak Saya Semakin Terang |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.