Kecelakaan di Bolmong
Kecelakaan Maut di Puncak Tumuyu Bolmong Sulawesi Utara, Kerugian hingga Puluhan Juta
AKP Shirley Mangelep mengatakan, lakalantas melibatkan kendaraan jenis truk Hino DM 8872 BA dan Toyota Avanza dengan nomor polisi DB 1079 AU.
Penulis: Sujarpin Dondo | Editor: Rizali Posumah
Manado, TRIBUNMANADO.CO.ID - Kecelakaan lalu lintas di puncak Tumuyu jalan AKD Desa Tapa Aog, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow atau Bolmong, Sulawesi Utara, antara truk Hino dan Avansa menyebabkan satu orang meninggal dunia, Rabu (11/10/2023).
Kecelakaan maut ini terjadi pukul 15.30 Wita.
Selain satu korban tewas, diketahui tiga lainnya alami luka ringan.
Kasat lantas Polres Kotamobagu AKP Shirley Mangelep mengatakan, lakalantas tersebut melibatkan kendaraan jenis truk Hino DM 8872 BA dan Toyota Avanza dengan nomor polisi DB 1079 AU.
"Kecelakaan menyebabkan tiga orang luka ringan dan satu orang meninggal dunia, " ucap Shirley Mangelep.
Kasat Lantas juga mengatakan atas kejadian ini korban juga mengalami kerugian puluhan juta.
"Untuk kerugian material sekitar Rp 20 juta, " ucap Shirley Mangelep.
Atas kejadian tersebut dirinya mengimbau para pengendara agar selalu waspada dan berhati-hati saat berkendara.
"Bagi para pengemudi kendaraan agar selalu berhati hati dalam berkendara jangan melebihi batas kecepatan agar terhindar dari bahaya kecelakaan, utamakan keselamatan diri dan orang lain, " ujar Shirley Mangelep.
Viral di media sosial
Peristiwa kecelakaan ini viral di media sosial facebook.
Dalam video, terlihat sebuah mobil rusak parah di bagian kanan, hingga atap dan pintu mobil tercabut.
Tampak di dalam mobil, penumpang sudah terkulai dan diduga meninggal dunia.
Selain mobil, sebuah truk juga melintang menghalangi jalan.
Warga berkumpul di sekitar lokasi kecelakaan, namun tidak ada yang berani mendekat.
Hanya terlihat beberapa warga mengambil gambar dan merekam video.
Selain itu, ada seorang lelaki yang berteriak minta tolong.
Video ini sempat viral di media sosial karena diunggah oleh akun Rafa Jo.
Namun tak lama berselang, video tersebut sudah dihapus.
| Kecelakaan Maut, Ibu dan Anak Warga Bolmong Meninggal, Motor Diduga Alami Insiden Tunggal |
|
|---|
| Lakalantas Maut Renggut Nyawa Ibu dan Anak di Desa Bakan Bolmong, Sulawesi Utara |
|
|---|
| Breaking News: Kecelakaan Maut di Desa Bakan Bolmong Sulut, Korban Ibu dan Anak Meninggal Dunia |
|
|---|
| Fakta-Fakta Kecelakaan Lalu Lintas di Poigar Bolmong, Korban Tewas Asal Minsel |
|
|---|
| Identitas Korban Kecelakaan Maut di Bolmong Sulut, Warga Minsel Usia 21 Tahun, 2 Motor Tabrakan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Kecelakaan-lalu-lintas-di-puncak-Tumuyu-jalan-AKD-Desa-Tapa-Aog-Kecamatan-Lolayan890.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.