Liga MLS
Sergio Busquets Reuni dengan Lionel Messi, Inter Miami Sempat Beri Kode hingga Kontrak 2,5 Tahun
Teka-teki soal klub mana yang bakal menjadi destinasi berikutnya bagi Sergio Busquets akhirnya terjawab sudah.
Keputusan Lionel Messi meneruskan karier di Inter Miami membuat beberapa klub yang menginginkannya harus gigit jari.
Dengan kepindahan tersebut, pamor Inter Miami juga akan naik karena adanya Lionel Messi.
Buktinya Inter Miami menaikkan harga tiket saat Lionel Messi berpeluang debut.
Laporan dari Daily Star menyebut tiket termurah dijual senilai 1.065 dolar AS atau Rp 15,9 juta.
Adapun kelas premium dibanderol 10 ribu dolar AS (Rp 149,5 juta).
Nominal tersebut sangat jauh dari harga aslinya.
Sebelum kedatangan Messi, tiket bisa didapatkan seharga 22 dolar AS dan paket VIP dilego 49 dolar AS.
Kedatangan Messi memang menciptakan euforia bagi pecinta sepak bola di Amerika Serikat.
Status La Pulga sebagai pemilik tujuh Ballon d'Or dan juara Piala Dunia 2022 menjadi magnet bagi suporter Negeri Paman Sam.
Pertengahan Juli
Messi diprediksi melakukan debutnya di Inter Miami saat klub MLS itu menjamu Cruz Azul dari Liga MX di Stadion DRV PNK pada 21 Juli.
Duel Inter Miami dengan Cruz Azul merupakan turnamen Piala Liga yang disetujui CONCACAF.
Ini adalah pertandingan yang mempertemukan tim-tim dari MLS dan divisi sepak bola top Meksiko satu sama lain.
Adapun musim reguler MLS yang bisa dimainkan Messi adalah pada 20 Agustus ketika liga kembali dari jeda sebulan.
Messi, yang membawa Argentina menjuarai Piala Dunia tahun lalu, diperkirakan akan memberikan pengaruh besar pada permainan sepak bola di Amerika Serikat dengan kedatangannya.
| Hasil dan Klasemen Liga Amerika: Cincinnati Perkasi di Puncak, Inter Miami Gagal ke Babak Playoff |
|
|---|
| Hasil Inter Miami vs FC Cincinnati: The Herons Balik ke Setelan Pabrik, Messi Cs Gagal ke Playoff |
|
|---|
| Sementara Berlangsung Live Streaming Inter Miami vs Cincinnati, Cek Link Nonton Aksi Messi Disini |
|
|---|
| Hasil dan Klasemen Liga MLS: Inter Miami Terpuruk Tanpa Messi, Harapan Lolos Babak Playoff Pupus |
|
|---|
| Hasil Chicago Fire FC vs Inter Miami: The Herons Kembali Terbantai Tanpa Lionel Messi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Sergio-Busquets-resmi-berseragam-Inter-Miami-pada-musim-panas-2023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.