Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

PSI Sulut

PSI Sulawesi Utara Andalkan Artis Nasional Mongol untuk Curi Satu Kursi di Senayan

PSI Sulawesi Utara mengandalkan artis Mongol Stres untuk mendapatkan kursi di DPR RI. PSI sangat mengandalkan popularitas lelaki kelahiran Manado itu.

Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Isvara Savitri
Kolase Tribun Manado via INstagram @mongolstres
Profil Mongol Stres, Bakal Diusung PSI Sulut Sebagai Caleg DPR RI, Bertekad untuk Membesarkan Partai 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Utara mengandalkan artis nasional, Ronny Imanuel alias Mongol, untuk mencuri satu kursi DPR RI dalam Pileg 2024.

Ketua PSI Sulut, Melky Pangemanan, menuturkan Mongol bakal memperkuat line up Caleg PSI di DPR RI. 

"Ronny Imanuel alias Mongol akan kita pasang," kata dia, Senin (15/5/2023). 

Ungkap dia, Mongol bakal jadi vote getter PSI.

Mongol adalah sosok populer.

Ia juga sosok yang bersih dan se-gen dengan PSI. 

PSI memasang target tinggi di Pileg 2024.

Di DPRD provinsi, mereka ingin punya satu fraksi.

"Minimal satu kursi tiap dapil," katanya. 

Mongol Stres adalah komika dan aktor berkebangsaan Indonesia.

Ia lahir di Manado, 27 September 1978.

Namanya mulai dikenal publik setelah ia kerap tampil dalam acara Stand Up Comedy Show Motro TV pada 2011.

Mongol mengawali kariernya dengan menjadi pelayan di restoran padang yang berada di kawasan Menteng.

Hal ini ia lakukan untuk mencari uang agar bisa hidup di Jakarta.

Baca juga: Polres Minsel Pasang Plang Tanda Bahaya, Cegah Kecelakaan di Lokasi Rawan

Baca juga: Belanja Rp50 Ribu di Alfamart, Indah Bawa Pulang Sepeda Motor

Kala itu ia hijrah ke Jakarta untuk disekolahkan menjadi pendeta.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved