OJK
Hasil Survei Terbaru, Indeks Literasi Keuangan Perempuan Lebih Tinggi dari Laki-laki
Hasil Survei Terbaru, Indeks Literasi Keuangan Kaum Perempuan Lebih Tinggi dari para Laki-laki.
Penulis: Fernando_Lumowa | Editor: Rizali Posumah
Manado, TRIBUNMANADO.CO.ID - Otoritas Jasa Keuangan ( OJK ) melakukan Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan ( SNLIK ) 2022.
Hasilnya, SNLIK 2022 menunjukkan indeks literasi keuangan masyarakat Indonesia 49,68 persen.
Indeks Literasi naik dibanding tahun 2019 yang hanya 38,03 persen.
Sementara indeks inklusi keuangan mencapai 85,10 persen meningkat dibanding periode sebelumnya di tahun 2019 yaitu 76,19 persen.
Dari sisi gender, untuk pertama kalinya, indeks literasi keuangan perempuan lebih tinggi yakni sebesar 50,33 persen dibanding laki-laki 49,05 persen.
Pada tahun 2020 hingga 2022, OJK menjadikan perempuan sebagai sasaran prioritas dalam arah strategis literasi keuangan.
Di sisi lain, indeks inklusi keuangan laki–laki lebih tinggi yakni sebesar 86,28 persen, dibanding indeks inklusi keuangan perempuan di angka 83,88 persen.
Perbandingan Indeks Literasi Keuangan Berdasarkan Gender.
Survei 2019
Literasi
Laki-laki 39,94 persen
Perempuan 36,13%
Inklusi
Laki-laki 77,24%
Perempuan 75,15%
