Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kunjungan Presiden Jokowi ke Ukraina

Rangkuman Kunjungan Presiden Joko Widodo ke Ukraina, Beri Bantuan hingga Bertemu Presiden Ukraina

Kunjungan Presiden Jokowi ke Ukraina telah selesai pada Rabu (29/6/2022). Selanjutnya, ia akan ke Rusia untuk bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin.

Editor: Isvara Savitri
Kompas.com/Dokumentasi Agus Suparto
Rombongan Presiden Joko Widodo saat meninjau Apartemen Lipky di Kota Irpin, Ukraina, yang terdampak perang, Rabu (29/6/2022). 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Rabu (29/6/2022), Presiden RI, Joko Widodo, telah menyelesaikan kunjungannya ke Ukraina yang sedang berperang.

Di sana, Jokowi bersama Ibu Negara, Iriana Jokowi, memberi bantuan kemanusiaan kepada para korban perang.

Jokowi juga berkesempatan bertemu dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky.

Lalu, saat ini Jokowi sudah kembali ke Polandia dan akan melanjutkan perjalanan ke Rusia.

Jokowi memang berkomitmen membawa pesan perdamaian bagi ketika mengunjungi dua negara yang sedang berperang tersebut.

Selama berada di Ukraina, Jokowi dan rombongan melakukan sejumlah kegiatan sembari dikawal ketat oleh pasukan pengamanan presiden (Paspampres) yang mengenakan peralatan lengkap dan tim pengamanan dari Ukraina.

Rombongan kepala negara ini tiba di peron 1 Stasiun Central Kyiv, pada Rabu, sekitar pukul 08.50 waktu setempat dan disambut beberapa pejabat Ukraina.

Lewat akun Twitter resminya, @jokowi, presiden membagikan pengalamannya menempuh perjalanan dari Polandia ke Ukraina lewat jalur darat.

"Perjalanan sebelas jam dengan kereta api dari kota Przemysl, Polandia ke ibu kota Ukraina, lancar tanpa halangan," tulis Jokowi.

Kunjungi apartemen terdampak perang

Mengawali agendanya di Ukraina, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Joko Widodo meninjau kompleks Apartemen Lipky di Kota Irpin.

Presiden dan Ibu Iriana didampingi oleh Wali Kota Irpin Alexander Grigorovich Markushin saat melihat puing-puing bangunan apartemen yang rusak akibat perang.

“Saya didampingi oleh Wali Kota Irpin dan Deputi Wali Kota Irpin melihat kerusakan yang terjadi di Kota Irpin akibat perang dan sangat menyedihkan sekali banyak rumah-rumah yang rusak kemudian juga infrastruktur yang rusak,” ucap Presiden Jokowi usai peninjauan.

Jokowi berharap agar perang bisa segera dihentikan dan tidak ada lagi kota-kota di Ukraina yang rusak akibat perang.

Baca juga: Hari Ini Kamis 30 Juni 2022, 98 Desa di Minahasa Miliki Hukum Tua Baru

Baca juga: Ahsan/Hendra Nyaris Dikalahkan Wasit, The Daddies Tetap Lolos ke Babak 16 Besar

“Kita harapkan tidak ada lagi kota-kota yang rusak di Ukraina akibat perang,” lanjutnya.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved