Curanmor di Manado
2 Pelaku Curanmor di Malalayang Manado Curi Motor Demi Beli Miras
Pihak kepolisian membeber, bahwa 2 pelaku curanmor di Malalayang Manado melakukan pencurian motor demi beli miras.
Penulis: Nielton Durado | Editor: Rizali Posumah
Manado, TRIBUNMANADO.CO.ID - Dua pelaku curanmor di Kecamatan Malalayang, Kota Manado, ternyata melakukan pencurian demi membeli minuman keras (Miras).
Hal ini dikatakan oleh Kapolsek Malalayang AKP Sonny Tandisau.
Menurutnya, jika kedua pelaku curanmor di Malalayang ini memang sedang kebelet beli miras untuk dikonsumsi sama-sama.
"Mereka katanya ingin pesta miras," kata dia ketika ditemui Tribunmanado.co.id, Senin 27 Juni 2022 di kantornya.
Perwira tiga balok ini mengaku jika motor dijual seharga Rp 7.500.000 kepada salah satu warga di Kecamatan Tikala.
"Dijual tanpa surat-surat, tapi memang harganya murah," aku dia.
Sonny tak lupa memberikan imbauan kepada masyarakat di Kecamatan Malalayang untuk lebih berhati-hati.
"Jaga barang berharga kita. Kalau mau keluar rumah harus dikunci semuanya. Jangan beri kesempatan pada pelaku pencurian," tegas dia.
Sebelumnya diketahui, dua pemuda asal Kecamatan Wenang, Kota Manado yang berinisial MDH alias Dahlan (17) dan MRP (20) alias Rian, tak berdaya ketika ditangkap tim Resmob Polresta Manado.
Keduanya ditangkap di tempat yang berbeda.
Dahlan ditangani di rumahnya saat sedang sarapan, dan Rian ditangkap di jalan Kartini saat nongkrong bersama teman-temannya.
Dua pemuda ini ditangkap tim Resmob Polresta Manado bukan tanpa alasan.
Pasalnya mereka berdua adalah pelaku pencurian sepeda motor disalah satu rumah kopi di Kecamatan Malalayang.
Aksi kedua pemuda ini harus terhenti setelah korban Rivano Lodewyk Tamara melaporkan kasus ini ke Polresta Manado tentang hilangnya motor Honda Vario miliknya.
Barang Bukti Motor yang Dicuri Remaja di Manado Disembunyikan di Gudang Belakang Rumah |
![]() |
---|
Pelaku Curanmor di Singkil Sembunyi di Bawah Tempat Tidur Saat Ditangkap Polresta Manado |
![]() |
---|
BREAKING NEWS, Gasak Motor di Tempat Kos, Remaja Asal Singkil Ditangkap Polresta Manado |
![]() |
---|
Polisi Sebut Pelaku Curanmor di Malalayang Manado Pemain Baru |
![]() |
---|
Polisi Minta Masyarakat Malalayang Manado Waspada Curanmor, AKP Sonny: Pakai Alarm Biar Lebih Aman |
![]() |
---|