Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Info Kesehatan

Kenali 15 Penyebab Tekanan Darah Rendah

Inilah penyebab seseorang memiliki tekanan darah rendah. Penyebabnya bisa saja berasal dari kondisi sampai penyakit tertentu.

gentside.co.uk
Ilustrasi Hipotensi atau Tekanan Darah Rendah 

Keracunan dan alergi yang parah dapat menyebabkan gangguan pernapasan, gatal-gatal, tenggorokan bengkak, serta tekanan darah rendah sampai drop.

·Kekurangan nutrisi tertentu

Kurangnya asupan vitamin B12, folat, dan zat besi menyebabkan tubuh tidak dapat memproduksi sel darah merah dalam jumlah yang cukup. Imbasnya, tubuh bisa mengalami anemia dan darah rendah.

·Efek samping obat tertentu

Beberapa obat bisa menimbulkan efek samping darah rendah, seperti obat diuretik, obeta blocker, obat penyakit parkinson, antidepresan, atau disfungsi ereksi.

·Penyakit paru-paru

Gangguan paru-paru seperti emboli paru atau paru-paru yang kolaps bisa menyebabkan darah rendah.

·Stres atau banyak tekanan

Stres emosional, takut, gangguan kecemasan, depresi, atau khawatir dengan sakit dapat memicu darah rendah.

·Perubahan suhu ekstrem

Kondisi saat suhu terlalu panas atau terlalu dingin juga dapat memengaruhi darah rendah.

·Konsumsi alkohol dan narkoba

Penggunaan narkoba dan konsumsi alkohol berlebihan dapat menurunkan tekanan darah. Efek ini berlangsung singkat. Apabila jadi kebiasaan, seseorang bisa mengalami tekanan darah tinggi kronis.

Telah tayang di: Kompas.com

Sumber: Kompas.com
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved