Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Nasional

Anggaran Rp 8,3 Miliar Istana Beli Empat Mobil Baru, Mardani Ali Sera: Fokus ke Penanganan Pandemi

Rencana Istana Kepresidenan membeli mobil baru dengan anggaran Rp8,3 miliar ditanggapi oleh Anggota DPR Fraksi PKS Mardani Ali Sera.

Editor: Rhendi Umar
istimewa
Anggaran Rp 8,3 Miliar Istana Beli Empat Mobil Baru, Mardani Ali Sera: Fokus ke Penanganan Pandemi 

Mobil tersebut diperuntukkan kegiatan kenegaraan, misalnya untuk digunakan tamu-tamu negara saat berkunjung ke Indonesia, atau acara kenegaraan lainnya.

"Untuk tamu-tamu negara misalkan tamu, misalnya Jepang, Malaysia," tuturnya.

Heru enggan menyebutkan merek mobil yang dibeli untuk kegiatan kenegaraan tersebut.

Namun, jenis mobil yang dibeli adalah SUV dan komuter.

"SUV dan comuter," ucapnya.

Digagas Sejak 2018

Pihak Istana Kepresidenan membeli mobil baru senilai Rp8,3 miliar, untuk kegiatan kenegaraan dan tamu-tamu negara.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan, pengadaan mobil baru tersebut sudah direncanakan sejak 2018.

"Pengadaan kendaraan ini adalah untuk kegiatan kenegaraan dan tamu-tamu negara," ujar Heru, Selasa (8/2/2022).

Menurutnya, pengadaan mobil baru di lingkungan Istana Kepresidenan sudah melalui proses kajian secara mendalam, yang disusun bersama Biro Umum, Kementerian Sekretariat Negara, dan Sekretariat Wakil Presiden.

"Yang sudah disepakati proses pengadaan dilakukan secara bertahap mulai tahun 2019 sampai tahun 2024," ungkapnya.

Heru menjelaskan, pengadaan mobil tersebut dilakukan secara bertahap, karena keterbatasan pagu yang dialokasikan oleh Kementerian Keuangan.

Oleh karena itu, pengadaan mobil tersebut sudah direncanakan sejak awal.

Menurut Heru, beberapa unit kendaraan yang diadakan merupakan peremajaan kendaraan yang telah dihapus pada 2021.

Kendaraan ini juga untuk mendukung rangkaian kegiatan tamu negara.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved