Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Bolsel

Oknum Guru di Bolsel Lakukan Perbuatan 'Tak Pantas' kepada Siswanya

Oknum guru di salah satu sekolah di Bolmong Selatan (Bolsel), Sulawesi Utara, diduga melakukan perbuatan tak pantas

Penulis: Indra Wahyudi Lapa | Editor: Rizali Posumah
Daily Hive Vancouver
Ilustrasi oknum guru tersangkut kasus hukum. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Seorang oknum guru di salah satu sekolah di Bolmong Selatan (Bolsel), Sulawesi Utara, diduga melakukan perbuatan tak pantas kepada beberapa muridnya. 

Hal ini disampaikan Kepala satuan Reserse dan Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Bolsel AKP DJ Djelny Kairupan ketika dihubungi Tribunmanado.co.id, Sabtu (18/12/2021).

Ia menyampaikan, pihaknya sudah menindaklanjutinya.

"Iya. sedang dilakukan penyelidikan dan sudah ada beberapa yang dilakukan pemeriksaan," jelasnya.

Oknum guru tersebut berinisial MN.

"Berinisal MN 39 tahun mengajar di sekolah tersebut," tambah dia.

AKP DJ Djelny Kairupan menyampaikan, 5 yang menjadi korban, 3 sudah diperiksa. 2 nya lagi hari ini diperiksa.

"Nah, untuk pelakunya kita sudah surati, hari senin akan diperiksa," ungkapnya.

Modus pelaku, menyuruh para korban ke koskosanya untuk mengambil barang.

"Guru itu juga berikan pulsa data dan uang tunai kepada korban," katanya.

Dan di sanalah para korban dicabuli oleh oknum guru tersebut.

Ia menambahkan, status pelaku belum ditahan karena masih sementara dilakukan penyelidikan dan pemeriksaan terhadap saksi-saksi. 

"Kami mengedepankan Asas praduga tak bersalah," pungkasnya.

Tentang Bolsel

Kabupaten Bolsel adalah satu dari 15 kabupaten / kota di Sulawesi Utara.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved