Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Minut

Hut ke 18, Minut Dapat Hadiah PPKM Level 2

Bupati Minut Joune Ganda membeber hal tersebut dalam upacara memperingati hut Minut di lapangan Pemkab Minut, Sabtu (20/11/2021).

Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Rizali Posumah
tribunmanado.co.id/Arthur Rompis
Bupati Minut Joune Ganda bersama para kadis di hut Minut 

TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Kabupaten Minut di Provinsi Sulut beroleh hadiah terindah pada HUT ke 18, Sabtu (20/11/2021).

Bupati Minut Joune Ganda membeber hal tersebut dalam upacara memperingati hut Minut di lapangan Pemkab Minut, Sabtu (20/11/2021).

"Tadi saya dapat info jika Minut telah turun level jadi PPKM level 2. Ini hadiah ulang tahun bagi Minut," katanya. 

Sebut dia, Minut juga beroleh kepercayaan menggelar iven nasional Konferensi Nasional FKUB ke VI dan Pekan Kerukunan International dan didatangi Wapres RI Maruf Amin.

Joune Ganda mengatakan, sesuai dengan tema hut yakni Minut yang tangguh di era pandemi Covid 19, hut Minut kali ini jadi momentum pemulihan ekonomi dan kehidupan di era pandemi Covid 19. 

Ia berharap Minut cepat mengatasi Covid 19 hingga potensi DPSP Likupang dapat segera dioptimalkan. 

"Ini momentum bagi kita untuk secepatnya pulih," katanya. 

Ke depan, ia berjanji menggeber revolusi mental menyusul ditetapkannya Minut sebagai bumi revolusi mental. 

Perbaikan etos kerja akan dilakukan di semua aras pelayanan publik. 

"Kita akan geber revolusi mental," katanya.

Tentang Minut

Minahasa Utara disingkat Minut adalah salah satu kabupaten di Sulawesi Utara.

Pusat pemerintahan dan ibu kota Kabupaten Minut adalah Kota Airmadidi.

Kabupaten ini memiliki lokasi yang strategis karena berada di antara dua kota, yaitu Manado dan kota pelabuhan Bitung.

Jarak dari pusat kota Manado ke Airmadidi sekitar 12 km yang dapat ditempuh dalam waktu 30 menit.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved