Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Peristiwa G30S PKI

Kisah DN Aidit Dibawa Pasukan Tjakrabirawa saat Penculikan dan Pembunuhan 7 Perwira TNI Berlangsung

Seperti yang diketahui tragedi kelam di masa pemerintahan Presiden Soekarno dimana sejumlah perwira TNI jadi korban pembantaian.

Editor: Glendi Manengal
Kolase Foto: Surya.co.id/Istimewa
Kisah DN Aidit saat peristiwa pecahnya gerakan pengkhianatan G30S PKI 1965. Dieksekusi mati dan keluarganya hidup dalam kesulitan. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Seperti yang diketahui tragedi kelam di masa pemerintahan Presiden Soekarno dimana sejumlah perwira TNI jadi korban pembantaian.

Tragedi itu disebut Peristiwa G30S PKI dimana 7 Perwira TNI dibunuh.

Terkait hal tersebut D N Aidit pun disebut sebagai otak dibalik pembantaian itu.

Baca juga: Wabup Minahasa Robby Dondokambey Minta FKUB Ikut Berperan Dalam Pencegahan Pandemi Covid-19

Baca juga: Bupati Sitaro Evangelian Sasingen dan Wabup John Palandung Siap Terima Masukan dan Koreksi

Baca juga: Ingat Alshad Ahmad? Dulu Dekat Dengan Ria Ricis, Nyatanya Tak Diundang Saat Lamaran

Sosok Dipo Nusantara (DN) Aidit merupakan pentolan dari PKI (partai komunis Indonesia)

DN Aidit disebut-sebut sebagai otak dibalik peristiwa kelam G30SPKI

Lalu bagaimana kisah terakhir DN Aidit sebelum meninggal?

Diketahui menjelang peristiwa G30S PKI, DN Aidit adalah sosok yang sangat berpengaruh.

Selain mengomandoi partai dengan jutaan pengikut di seluruh Indonesia, DN Aidit sangat dekat dengan Presiden Soekarno.

Dia pernah menjabat Menteri Koordinator dan Wakil Ketua MPRS.

Masuknya PKI dalam pusaran politik nasional membuat cita-cita revolusi menuju masyarakat komunis tak lagi menjadi agenda utama. Di bawah DN Aidit, kesuksesan PKI membuat banyak pihak cemburu.

Salah satunya datang dari Angkatan Darat yang kala itu juga sangat berkuasa.

Peristiwa G30S boleh jadi dipicu dari kabar burung yang mengatakan adanya sekelompok jenderal atau Dewan Jenderal yang hendak mengudeta Presiden Sukarno.

Hingga kini keberadaan Dewan Jenderal itu adalah misterius.

Peter Kasenda dalam Kematian DN Aidit dan Kejatuhan PKI (2016) menulis, Aidit memimpin badan rahasia dalam PKI dengan nama Biro Chusus (BC) PKI.

Badan ini dirancang sebagai intelijen yang menghimpun informasi dari para perwira militer simpatisan PKI.

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved