Liga Italia
Juventus Tinggalkan Cristiano Ronaldo Saat Melancong Ke Atalanta, Pirlo: Terlalu Berisiko Bagi Kami
Pelatih Juventus, Andrea Pirlo terpaksa meninggalkan Cristiano Ronaldo saat timnya melawat ke markas Atalanta pada pekan 31 Liga Italia Serie A.
"Kami telah memutuskan untuk meninggalkan dia di Turin untuk beristirahat dan kami akan mencoba untuk memainkan dia kembali untuk pertandingan Rabu melawan Parma," ujar Pirlo melanjutkan.
Berbicara soal cedera yang diderita oleh Ronaldo, Pirlo sempat mengeluhkan satu hal.
Dalam pernyataannya, mantan gelandang Juventus dan AC Milan itu mengatakan kalau jeda internasional menjadi penyebab Ronaldo cedera.
Pirlo menyebut adanya jeda internasional membuat jadwal pertandingan para pemain menjadi lebih padat.
"Cristiano selalu dalam kondisi prima," ucap Pirlo.
"Sayangnya, tiga pertandingan di timnas menimbulkan akumulasi kelelahan yang menjadi masalah bagi semua orang."
"Cristiano juga mengatakan kepada saya bahwa di tim nasional dia seharusnya hanya memainkan dua pertandingan, tetapi kemudian gol yang tidak diberikan saat melawan Serbia membuatnya bermain pada pertandingan ketiga."
"Apabila tidak bertanding, Cristiano seharusnya akan kembali ke Juve sebelum pertandingan ketiga," ujar Pirlo lagi.
Pirlo juga mengambil contoh absennya bintang Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, yang menderita cedera saat membela timnas Polandia.
"Akumulasi dari segalanya, perjalanan dan permainan, bisa menyebabkan kelelahan. Pep Guardiola juga mengatakannya, ada terlalu banyak pertandingan dan ini konsekuensinya," kata Pirlo.
"Kami juga melihatnya di Liga Champions, dengan Robert Lewandowski yang tidak dapat bermain di perempat final Liga Champions karena cedera di tim nasional," tutur Pirlo menambahkan.
Laga kali ini akan menjadi sangat penting bagi Juventus karena bisa mengokohkan posisi mereka di tiga besar.
Saat ini, Juventus telah mengoleksi 62 poin dari 30 laga di Liga Italia musim 2020-2021.
Sementara itu, Atalanta hanya berada satu setrip di bawah Juventus.
Atalanta hanya terpaut sebiji poin dari Juventus dengan koleksi 62 poin dari 30 laga yang sudah dimainkan.
Jika berhasil menang, maka Juventus akan melebarkan jarak dengan Atalanta menjadi empat poin.
