Berita Seleb
TERBONGKAR, Identitas Pasangan Suami Istri yang Menipu Pasangan Ashanty dan Anang Hermansyah
Pengakuan pelaku yang pernah menyumbang Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Jember sebesar Rp 200 miliar juga hanya isapan jempol.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Pelaku penipuan terhadap pasangan Ashanty dan Aurel Hermansyah mulai terungkap.
Pasangan yang menipu mengaku sebagai keluarga Sultan di Malaysia yang tinggal di Jember, Jawa Timur (Jatim).
Namun, warga di Jember mengenal si pria bernama Wijaya dan sang istri berasal dari Lumajang, wilayah kabupaten dekat Jember.
Pengakuan pelaku yang pernah menyumbang Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Jember sebesar Rp 200 miliar juga hanya isapan jempol.
PMI Jember membantah pernah menerima bantuan dari orang yang hendak membeli rumah Anang Hermansyah dan Ashanty tersebut.
Humas PMI Cabang Jember, Ghufron Eviyan Efendi mengakui dua orang yang dimaksud Ashanty di unggahannya pernah mengikuti kegiatan PMI bulan Desember 2019.
Mereka memang mengatakan hendak menyumbang PMI Jember.
Bahkan tidak hanya PMI Jember, namun juga PMI Sidoarjo, dan PMI Provinsi Jawa Timur.
Pada kegiatan dialog nasional di bulan Desember 2019 itu, keduanya secara simbolis memberikan nilai sumbangan yakni Rp 16 miliar untuk PMI Jember, dan Rp 200 miliar untuk PMI Jawa Timur.
"Tetapi kami tegaskan, sampai sekarang kami di PMI Jember tidak menerima uang yang katanya mau disumbangkan tersebut.
Kami akan terbuka kepada masyarakat terkait sumbangan sebesar apapun," tegas Ghufron, Jumat (17/7/2020) malam.
PMI Jawa Timur dan PMI Sidoarjo juga senada.
Kedua instansi tersebut juga tidak menerima kucuran sumbangan yang dijanjikan sampai sekarang.
Ketika ditanya, apakah orang yang mengaku suami istri itu berasal dari Jember, Ghufron menjawab bukan.
Hal itu berdasarkan penuturan mereka saat bertemu di Kantor PMI Jember tahun lalu.