Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pilkada 2020

PAN Dapat Tawaran Papan 2 di Pilgub Sulut

Partai Amanat Nasional (PAN) masih menimbang langkah yang diambil terkait Pilgub 2020

Penulis: Ryo_Noor | Editor: David_Kusuma
Ayub Ali Albugis 

TRIBUNMANADO. CO. ID, MANADO - Partai Amanat Nasional (PAN) masih menimbang langkah yang diambil terkait Pilgub 2020.

Sekretaris PAN Sulut, Ayub Ali Albugis mengungkapkan, PAN sudah melakukan komunikasi politik dengan sejumlah parpol besar

"Kita sudah komunikasi dengan Nasdem, Golkar, Demokrat termasuk PDIP, " ungkap Anggota DPRD Sulut ini kepada tribunmanado.co.id, Senin (6/7/2020).

Angka Rata-rata Lama Menginap Tamu Hotel Berbintang di Sulut Turun

Hingga saat ini, PAN belum memutuskan terkait dukungan ke Pilgub.

Adapun sejumlah tawaran sudah disampaikan dalam komunikasi tersebut, baik tawaran untuk mendukung calon yang diusung, atau tawaran koalisi untuk mengusung kader PAN di Pilgub 2020

"PAN juga dapat tawaran untuk posisi Papan 2 (Cawagub), " ujarnya.

Apakah Golkar menawarkan posisi Papan 2? Ayub belum gamblang menjawab

" Semua bisa terjadi, " kata dia.

Gerindra Putuskan Dukung Olly-Steven, Pengaruh Koalisi PDIP-Gerindra di Pusat

Konstalasi koalisi Golkar-PAN sudah lama mengemuka, tapi hingga kini belum kunjung final.

Golkar memang lagi membutuhkan koalisi, PAN merupakan calon partner koalisi strategis karena Golkar kekurangan 2 kursi DPRD Sulut untuk mengusung Christiany Eugenia Paruntu (CEP).

PAN punya modal 2 kursi DPRD Sulut untuk menambal kekurangan tiket Golkar mengusung CEP, maka Sedari awal sudah mengemuka pasangan CEP san Sehan Landjar, Ketua DPW PAN Sulut

Partai atau koalisi partai harus punya minimal 9 kursi DPRD Sulut untuk 'tiket ' mengusung calon di Pilgub 2020. Sejauh ini baru PDIP dan Nasdem yang sudah menggenggam 'tiket'

Memasuki New Normal di Sulawesi, Pertamina Jaga Pasokan Tetap Aman

PAN belum memutuskan, bahkan menurut aAyub tak menutup kemungkinan bisa juga merapat ke PDIP

"Tidak menutup kemungkinan dengan PDIP, " ujarnya

Jika ke PDIP, PAN tak lagi bisa menyodorkan kadernya untuk calon Papan 2 karena pasangan Olly Dondokambey - Steven Kandouw sudah paten diusung PDIP.

Ayub mengatakan, dinamika masih berubah sesuai kondisi, sesuai nilai manfaat

"Apa yang diperoleh PAN umpama mendukung A, B atau C, " kata dia. (ryo)

Ini Tahapan PPDB SD-SMP di Kota Manado, Pendaftaran Masih Berlangsung hingga 8 Juli

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved