Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Update Virus Corona Indonesia

Kisah Suami Nekat Tidur di Bawah Mobil Jenazah & Cium Sepatu Tim Gugus, Memohon Ini untuk Sang Istri

Namun, belakangan diketahui sang istri yang terlanjur dimakamkan di Macanda, berstatus negatif covid-19.

Editor:
kompas.com
ilustrasi suami istri 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MAKASSAR - Kisah seorang suami yang tak rela istrinya harus dikuburkan di pemakaman khusus virus corona atau Covid-19 di Macanda, Gowa.

Bahkan, untuk mencapai keinginannya tersebut, Andi Baso Ryadi Mappasule dari di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan ini, nekat melakukan sejumlah cara.

Sang suami ini memulai aksinya dari mencium sepatu tim gugus tugas hingga tidur di bawah mobil jenazah yang mengangkut istrinya tersebut.

Namun, belakangan diketahui, sang istri yang terlanjur dimakamkan di Macanda, berstatus negatif covid-19.

Berikut rangkuman cerita peristiwa itu seperti dilansir Kompas.com:

 

Berawal gejala stroke

Ilustrasi.
Ilustrasi. (SHUTTERSTOCK)

Ryadi menuturkan, istrinya yang bernama Nurhayani masuk ke rumah sakit lantaran gejala stroke.

Sempat dirawat, Nurhayani akhirnya meninggal dunia.

"Istri saya tidak memiliki riwayat penyakit, tiba-tiba kena stroke. Lama penanganannya sampai pecah pembuluh darah dan dia mengeluh sakit kepala terus," tutur Ryadi.

Ryadi mengungkapkan, istrinya tiba-tiba ditetapkan sebagai pasien dalam pengawasan (PDP).

Padahal ia yakin, bukan Covid-19 yang merenggut nyawa sang istri namun penyakit stroke.

"Jam 3 sore kena (penyakit), kurang 5 menit jam 12 malam meninggal dan divonis PDP," papar dia, Selasa (2/6/2020).

Petugas melakukan pemakaman jenazah dengan prosedur tetap (protap) Covid-19 di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Kamis (28/5/2020). Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 mencatat, hingga Kamis ini secara nasional jumlah yang meninggal positif virus corona (Covid-19) sebanyak 1.496 orang, 514 orang di antaranya di DKI Jakarta. Warta Kota/Alex Suban
Petugas melakukan pemakaman jenazah dengan prosedur tetap (protap) Covid-19 di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Kamis (28/5/2020). Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 mencatat, hingga Kamis ini secara nasional jumlah yang meninggal positif virus corona (Covid-19) sebanyak 1.496 orang, 514 orang di antaranya di DKI Jakarta. Warta Kota/Alex Suban (Warta Kota/Alex Suban)

Dimakamkan di makam khusus Covid-19, halangi dengan berbagai cara

Oleh pihak Rumah Sakit Bhayangkara Makassar, Nurhayani akan dimakamkan di pemakaman Macanda.

Tempat tersebut merupakan makam yang khusus diperuntukkan bagi pasien Covid-19.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved