Update Virus Corona Indonesia
Presiden WOCPM Diskusikan Penanganan Pandemi Covid-19 Bersama Ketua PMI Jusuf Kalla
Jika tidak, maka penularan semakin meluas, memperpanjang masa penderitaan, dan mengakibatkan semakin banyak korban serta dampak ekonomi makin berat.
Keempat, telah dilaksanakan International Symposium of Experts, Effective Current Approaches in Anti-aging Medicine and Gerontology, pada 18-19 Januari 2019 di Stockholm, Swedia.
Sementara, laporan kegiatan WOCPM di Dubai:
Pertama, telah dilaksanakan International Symposium of Experts, “Regenerative Medicine and Ageing” pada 1-2 Februari 2020 di Dubai.
Acara tersebut diadakan oleh Pemerintah Dubai dan Otoritas Kesehatan Dubai.
Kedua, hasil pertemuan Presiden WOCPM dengan keluarga Al Maktoum di mana Dubai dibantu pakar Word Council WOCPM akan membangun Anti Aging City.
Ketiga, beberapa kongres dunia ditunda sampai batas waktu yang belum ditentukan dan diadakan secara virtual.
Selain membahas laporan kegiatan WOCPM, Prof. Deby juga membahas tentang covid-19.
Di akhir tahun 2019 dunia digemparkan oleh adanya covid-19 atau yang dikenal juga sebagai new corona virus yang akhirnya menjadi pandemik global di seluruh dunia termasuk Indonesia.
Korban yang berjatuhan pun sangat banyak dan menghawatirkan.
Prof. Deby sebagai Presiden WOCPM menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Pemerintah Indonesia dengan Gugus Tugas COVID-19 dan Palang Merah Indonesia (PMI).
Selain itu, ia juga menyampaikan dukungan juga kepada semua petugas medis dan mereka yang terlibat di lapangan.
Sebagai dewan pakar WOCPM, ia menyampaikan temuan dan hasil observasi beberapa negara yang merupakan sumbang saran WOCPM, bahwa ternyata COVID-19 merupakan virus yang bukan hanya menyerang saluran pernapasan saja, melainkan juga menyerang hemoglobin (sel darah merah) dan bisa menyerang banyak organ secara sistemik.
Observasi tersebut mengungkapkan bahwa covid-19 menyerang hemoglobin melalui serangkaian proses pada sel sehingga membuat sel darah merah tidak mampu mengangkut oksigen ke seluruh tubuh dan mengalami hipoksia, gagal napas, dan kematian.
Drs. H. M. Jusuf Kalla sangat mendukung kegiatan dan temuan WOCPM ini dan menyarankan agar meneruskan penelitian ilmiah untuk terus dikembangkan termasuk penemuan vaksin maupun pengobatan/kuratifnya .
Dokter cantik ini juga mengajak semua stake holder untuk bekerja sama serius memutus mata rantai COVID-19 karena Covid 19 menurunkan fungsi berbagai organ tubuh dan menyerang siapapun.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/presiden-wocpm-dan-jusuf-kalla.jpg)