Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Update Virus Corona Sulut

DATA Terkini Kasus Virus Corona di Sulut 24 April 2020, Total 36 Positif Covid-19

Data tersebut bertambah 5 kasus dari sebelumnya 31 kasus. Kasus virus corona atau Covid-19 di Sulawesi Utara kembali bertambah.

Penulis: Rhendi Umar | Editor: Rizali Posumah
dewangga ardhiananta/tribun manado
Tempat ruang isolasi pasien virus corona di RSUP Prof Kandou. 

Tim Profesor Sarah Gilbert berharap, tingkat keberhasilan vaksin yang diuji mencapai 80 persen.

Jika itu berhasil, pihaknya akan membuat satu juta dosis pada bulan September agar bisa diedarkan secara luas saat musim gugur tahun ini.

Namun dalam situs web mereka, tim mengatakan bahwa jadwal tersebut sangat ambisius dan sangat mungkin berubah.

Kepala petugas medis pemerintah Chris Whitty mengakui pada hari Rabu (22/4/2020), kemungkinan mendapat vaksin corona yang ambil di tahun ini sangat kecil.

"Jika orang berharap, vaksin akan membuat (virus corona baru) hilang semuanya dalam waktu singkat, itu adalah harapan yang sangat tidak realistis," kata Whitty memperingatkan.

Dilansir AFP, Jumat (24/4/2020), vaksin yang dibuat oleh ilmuwan Oxford didasarkan pada adenovirus simpanse yang dimodifikasi untuk menghasilkan protein di dalam sel manusia yang juga diproduksi oleh Covid-19.

Diharapkan vaksin ini dapat melatih sistem kekebalan tubuh untuk kemudian mengenali protein dan membantu menghentikan virus corona baru memasuki sel manusia.

Vaksin adenovirus diketahui mengembangkan respons imun yang kuat dengan dosis tunggal dan bukan virus replikasi, sehingga tidak dapat menyebabkan infeksi, sehingga lebih aman untuk anak-anak, orang tua dan pasien dengan penyakit yang mendasari seperti diabetes.

 Pencarian vaksin corona

Setidaknya ada lebih dari 100 proyek penelitian untuk menemukan vaksin virus corona di seluruh dunia.

Menurut London School of Hygiene and Tropical Medicine, ada tujuh penelitian yang saat ini sudah di tahap uji klinis atau diujikan ke manusia.

Uji Klinis itu sudah dilakukan di China dan Amerika Serikat. Sementara Jerman mengumumkan Rabu kemarin bahwa pihaknya akan melakukan uji klinis pada akhir bulan ini.

Imperial College London juga berencana akan memulai uji klinis vaksin corona pada bulan Juni.

Penelitian mereka fokus pada vaksin yang mengeksploitasi prinsip yang berbeda, menggunakan RNA, molekul kurir yang membangun protein dalam sel, untuk merangsang sistem kekebalan tubuh.

"Menemukan vaksin adalah satu-satunya cara yang mungkin untuk membawa dunia kembali ke situasi normal," kata Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres memperingatkan pekan lalu, menyerukan percepatan proyek vaksin corona di seluruh dunia.

 UPDATE! Penerbangan Domestik Masih Beroperasi di Bandara Sam Ratulangi Manado

 Keguguran, Artika Sari Devi Tulis Curhat Pilu: Jantungmu Berhenti, Tapi Cintaku Padamu Tidak

 Setelah Belva, Kini Staf Khusus Presiden Jokowi Andi Taufan Mengundurkan Diri

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ilmuwan Oxford Resmi Ujikan Vaksin Corona pada Manusia".

Sumber: Tribun Manado
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved