Virus Corona di Indonesia
Motivasi ke Pegawai, dari Seorang Pejabat di Karawang yang Diisolasi Karena Positif Covid-19
Beberapa pejabat di Karawang salah satunya Pelaksana tugas (Plt) Kepala Diskominfo Asep Aang Rahmatullah dinyatakan positif virus corona.
"Pembangunan rumah sakit sementara untuk menangani wabah corona adalah langkah yang inovatif dan efektif. Keputusan tersebut telah berhasil membuat kami 'memenangkan perang' terhadap virus corona," ucap Kepala Wuhan Union Hospital, Hu Yu.
Satu dari rumah sakit sementara, Wuchang Hongsan Stadium diinformasikan telah berhasil menyembuhkan 49 pasien pada kloter terakhir perawatan.
Stadium tersebut merupakan satu dari tiga lokasi yang dipergunakan pertama kali sebagai rumah sakit sementara.
Stadium tersebut mulai beroperasi menjadi rumah sakit sementara pada (3/2/2020) dengan jumlah pasien pada saat itu sebanyak 1.242 penderita Covid-19.
35 hari beroperasi, rumah sakit tersebut telah memperkerjakan 860 pekerja medis dari 14 tim medis.
"Hari pertama kami ditugaskan di sini (Wuchang Hongsan Stadium) kami bekerja di bawah tekanan yang sangat kuat bahkan kami merasa tak sanggup karena semuanya terasa berat," ungkap penanggung jawab utama Rumah Sakit Sementara Wuchang.
Tak hanya itu, para petugas medis juga terus mendapatkan banyak tantangan di minggu pertama bekerja dan berperang melawan corona.
Namun semuanya segera menjadi terbiasa dan kinerja para petugas medis menjadi semakin baik daripada sebelumnya.
"Ketika para pasien kloter pertama mulai sembuh sekitar 6 hri setelah perawatan, baik pasien maupun para petugas medis semakin optimis dan percaya diri bisa melalui semua ini," lanjut Xu.
Masih berjuang melawan corona
Ketika kondisi Wuhan mulai membaik dari wabah virus corona, pengadaan tenaga dan fasilitas medis terus diturunkan.
Pada (3/3/2020) otoritas Hubei mengumumkan bahwa mereka akan menutup rumah sakit sementara secara bertahap.
WHO bahkan menyatakan China telah berhasil melakukan langkah yang berani dan pro-aktif melawan wabah virus corona yang sangat masif.
Meskipun terus mengalami penurunan, China tidak langsung menurunkan kewaspadaan mereka terhadap Covid-19.
Seorang pekerja medis di wilayah Jianghan, Zhao Song, mengatakan meskipun rumah sakit sementara telah ditutup namun mereka belum bisa melepaskan tangan begitu saja.
			:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/coeona22.jpg)