Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Panglima TNI dan Kapolri di Sulut

Waspada Serangan Teroris, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto Minta Masyarakat Deteksi Dini

Perayaan Hari Natal dan Tahun Baru tetap harus diwaspadai serangan teroris. Disampaikan Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto.

Penulis: Ryo_Noor | Editor: Handhika Dawangi
Tribun Manado/Ryo Noor
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyambangi Provinsi Sulut bersama Kapolri Jendral Idham Azis. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Perayaan Hari Natal dan Tahun Baru tetap harus diwaspadai kemungkinan adanya serangan teroris.

Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan bahwa ancaman teroris harus dicegah,

"Cegah, deteksi, see something," kata dia saat Tatap Muka Bersama Jajaran TNI-Polri, Pemprov Sulut, Ormas dan Tokoh Agama di Graha Gubernuran Sulut, Senin (23/12/2019).

Marsekal Hadi mengatakan, apapun yang mencurigakan segera laporkan ke aparat.

"Seseorang datang, tanya ada apa? laporkan. Ada pergerakan mencurigakan laporkan sedini mungkin," kata dia.

Laporan itu akan ditindaklanjuti aparat untuk melakukan antisipasi.

Natal lalu Tahun Baru, TNI - Polri ingin memberi rasa aman di Bumi Nyiur Melambai

Pengamanan juga ikut melibatkan masyarakat, bahkan pemuda masjid, Pemuda Anshor dan kelompok masyarakat lain ikut berperan

"Mereka mengamankan tempat ibadah, jalan raya, tempat keramaian. Saya pesan komponen masyarakat yang ingin dan ikut serta harus dipupuk dibina agar tidak jadi kesalahpahaman, jangan lakukan sweping. Itu tugas Polri dan Pemerintah," ujar dia. (ryo)

Subscribe YouTube Channel Tribun Manado:

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved