News
Puluhan Ribu Lansia se-Sinode GMIM Ibadah Raya di Megamas
Dia menambahkan, kesiapan panitia saat ini sudah hampir 100 persen. Tinggal tahap finishing.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Puluhan ribu jemaat lanjut usia (lansia) se-Sinode GMIM dipastikan menghadiri Ibadah Raya Kelompok Fungsional Lansia Sinode GMIM ke-13, di Pohon Kasih, Kawasan Megamas, Manado, Sabut (30/11).
Ketua Panitia Ibadah Raya Lansia Sinode GMIM ke-13, Vicky Lumentut melalui Pnt Arie Turangan mengungkapkan, hingga tadi malam, sudah sekira 35.000 lansia yang dipastikan hadir.
Selain mengikuti ibadah raya, para lansia akan berpesta seni lewat sejumlah perlombaan.
“Ada empat kategori lomba yang dipertandingkan di Ibadah Raya Fungsional Kelompok Lansia Sinode GMIM ke-13. Yakni lomba menyanyi solo, duet, vocal grup dan paduan suara dengan memperebutkan total hadiah Rp60 juta,” ungkap Turangan.
Dia menambahkan, kesiapan panitia saat ini sudah hampir 100 persen. Tinggal tahap finishing.
“Pada intinya, panitia sudah siap menyambut kehadiran puluhan ribu lansia se-Sinode GMIM ke-13,” katanya.
Sebelumnya Wali Kota Vicky Lumentut mengatakan, pihaknya berupaya semaksimal mungkin untuk menjadi tuan rumah yang baik.
Pasalnya, ini pelayanan yang dipercayakan untuk memuliakan nama Tuhan Yesus Kristus selaku Kepala Gereja.
“Ini yang menjadi dasar iman kita orang percaya. Di mana, gunakan hidup ini untuk kepentingan Tuhan bukan kepentingan pribadi kita sendiri,” tutur Lumentut saat memimpin rapat pematangan di Ruang Toar Lumimuut, Kantor Wali Kota.
Ketua Pria Kaum Bapa (P/KB) Sinode GMIM ini, memastikan semua fasilitas dan sarana pendukung ibadah Raya Lansia Sinode GMIM ke-13 sudah siap sampai dengan hari pelaksanaannya.
Wali Kota G.S Vicky Lumentut
Lansia se-Sinode GMIM
Kawasan Megamas
tribunmanado.co.id
manado.tribunnews.com
Setelah Penyemprotan Disinfektan, Ketua RW Terima Laporan Ada Warga Yang Mengaku Kehilangan BarangĀ |
![]() |
---|
Pemuda S (21) Potong Alat Viral hingga Putus, Sering Melamun dan Menyendiri, Kondisinya Jadi Begini |
![]() |
---|
Hengky Seryawan 'Dipenjarakan' di Rumahnya Sendiri, Ngaku Waras tapi Dianggap Gila: Saya Diikat . . |
![]() |
---|
Pee Wee Gaskins Jadi Pembunuh Berantai Gara-gara Wanita, Lakukan 90 Pembunuhan, Habisi Narapidana |
![]() |
---|
Yuni Purwanti Kusuma Dewi, Kapolsek Berpangkat Kompol Yang Diamankan Propam Bersama 11 Anggota |
![]() |
---|