News
Buka Seminar Studi Kaji Adat Gorontalo, Bupati Tegaskan Pentingnya Adat Gorontalo di Bolsel
Kegiatan yang diikuti oleh para pemangku adat dan Kepala Desa se-Bolsel ini dihadiri oleh Asisten I Ramli Abdul Majid dan Kadis PMD Ekafrie Van Gobel
TRIBUNMANADO.CO.ID - Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Haji Iskandar Kamaru, membuka Seminar Studi Kaji Adat Gorontalo di Hotel Grand Quality Kota Gorontalo, Senin (25/11/2019).
Kegiatan yang diikuti oleh para pemangku adat dan Kepala Desa se-Bolsel ini dihadiri oleh Asisten I Ramli Abdul Majid dan Kepala Dinas PMD Ekafrie Van Gobel.
Kamaru dalam sambutannya mengatakan, suku Gorontalo adalah suku dengan populasi terbanyak di wilayah Bolsel, kemudian Bolango, Mongondow, Sangihe, dan Minahasa.
Seminar adat Gorontalo ini digelar tujuannya menyamakan persepsi terhadap pelaksanaan adat Gorontalo, misalnya dalam pakaian adat Gorontalo yang identik dengan tujuh warna.
"Warna tersebut terdiri dari merah, hijau, kuning, ungu, cokelat, hitam dan putih,” ujar dia.
Tujuh warna tersebut selalu digunakan pada beragam upacara adat Gorontalo, baik resmi pemerintahan, adat, pernikahan, pembaiatan dan kedukaan.
“Pakaian adat Bubato digunakan oleh Pimpinan daerah seperti Bupati, Buatilobala dipakai oleh pengawal bupati, Makuta, Walimono, Biliu, Payungga, dan lain sebagainya,” ucapnya.
“Ini harus kita pahami bersama salah satu bukti dari peninggalan kebudayaan Gorontalo yang memiliki arti mendalam,” tegasnya.
Kamaru berharap kepada para peserta untuk mengikuti kegiatan ini dengan baik, berperan aktif agar tujuan yang diharapkan dapat dicapai.
“Pelatihan adat Gorontalo sangat penting, olehnya butuh peran pemerintah dan lembaga adat untuk melestarikan adat Gorontalo oleh suku Gorontalo di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan sangat diharapkan sebagai perwujudan dari visi religius dan berbudaya,” jelasnya.
Bupati Bolsel Iskandar Kamaru
Studi Kaji Adat Gorontalo
Hotel Grand Quality Kota Gorontalo
tribunmanado.co.id
manado.tribunnews.com
Ini Tujuan Fachrul Razi dan Tito Karnavian Ditunjuk Jadi Menteri, Ternyata untuk Tangani 2 Masalah |
![]() |
---|
Calon Menteri Diminta Setor Rp500 Miliar? Bertolak Belakang dengan Hati Nuraninya |
![]() |
---|
Ahok Datangi Kantor Erick Thohir, Ambil SK Pengangkatan Komisaris Utama Pertamina |
![]() |
---|
Alasan Soal Perlunya Masa Jabatan Presiden Dievaluasi, Refli Harun Beberkan Hal Ini |
![]() |
---|
Tiga Orang Suporter Indonesia Ditahan Polisi Malaysia, Dua Sudah Bebas, Satu Segera ke Pengadilan |
![]() |
---|