MotoGP 2019
Johann Zarco Jadi Incaran Bos Yamaha Sebagai Pembalap Penguji
Managing Director Yamaha MotoGP Racing, Lin Jarvis, tengah mempertimbangkan Johann Zarco untuk menjadi pembalap penguji alias test rider di timnya.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Managing Director Yamaha MotoGP Racing, Lin Jarvis, tengah mempertimbangkan Johann Zarco untuk menjadi pembalap penguji alias test rider di timnya.
Johann Zarco resmi mengakhiri kebersamaannya dengan Red Bull KTM setelah tampil kurang memuaskan dengan meraih rentetan hasil minor pada MotoGP 2019.
Padahal, rider asal Prancis itu semula punya kontrak dua musim bersama tim pabrikan asal Austria itu.
Namun, Zarco memutuskan untuk mengakhiri kontraknya lebih dini.
Keputusan mundur Zarco dari Red Bull KTM ditengarai lantaran dia mengalami kesulitan untuk bisa beradaptasi dengan motor RC16.
Penampilan Johann Zarco bersama Red Bull KTM memang jauh dari harapan.
Dia mengalami penurunan performa cukup tajam jika dibandingkan saat membalap untuk tim Yamaha Tech3 pada musim sebelumnya.
Berita Populer
Baca: Peringatan Dini BMKG Hari Ini, Waspada Hujan Petir hingga Gelombang Tinggi, Sulawesi Termasuk!
Baca: Nasib Puput Nastiti Devi Bakal Sama dengan Veronica Tan, Disebut Akan Bercerai dengan Ahok, Ada Apa?
Baca: Wanita Ini Mengaku Sudah Melayani Lebih Dari 10 Ribu Pria Dari Beragam Latar Belakang
Saat membalap untuk Yamaha Tech3 pada musim 2017-2018, Zarco berhasil mendapatkan enam posisi podium dan menduduki peringkat keenam pada klasemen akhir dalam dua musim beruntun.
Dengan status Johann Zarco yang saat ini masih belum mempunyai tim pada musim depan, Yamaha pun gencar mendekatinya.
Lin Jarvis tak menampik kalau pihaknya tengah membicarakan dan menawarkan Johann Zarco untuk menjadi pembalap penguji di timnya.
"Kami tengah berbicara dengan Johann Zarco untuk mempertimbangkan kemungkinan dia menjadi pembalap penguji di tim kami," kata Lin Jarvis, dilansir BolaSport.com dari PaddockGP.
Pria asal Inggris itu juga mengaku sama sekali tidak menduga jika Johann Zarco akan mengakhiri kontraknya di KTM lebih dini dan kini dia berpeluang untuk kembali bersama Yamaha sebagai pembalap penguji.
"Terus terang ini merupakan kesempatan yang sama sekali tidak terduga," ucap Lin Jarvis.
"Johann Zarco adalah pembalap yang cepat, hingga beberapa pekan lalu, dan saya pikir akan menjadi hal yang menarik baginya untuk bisa menunggangi Yamaha lagi," kata dia menjelaskan.
Baca: Komentar Warga Kota Manado Setelah Hujan Turun, Yon : Jangan Terlalu Lama Nanti Banjir
Baca: Maia Estianty Beberkan Cerita Kembali Serumah dengan Al, El dan Dul, yang Sempat Tinggal Terpisah
Baca: Beberkan Fakta Sebenarnya Hasil Visum 7 Jenderal Korban G30S, dr Lim Dimarahi Anak Jenderal
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/xarco_20170910_224851.jpg)