Laga Uji Coba
Laga Uji Coba Timnas U-19 Indonesia vs Iran Imbang di Babak Pertama
Laga uji coba timnas U-19 Indonesia vs Iran tengah berlangsung, Rabu (11/9/2019).
TRIBUNMANADO.CO.ID - Laga uji coba timnas U-19 Indonesia vs Iran tengah berlangsung, Rabu (11/9/2019).
Berlansung dari pukul 15.30, pada babak pertama timnas U-19 Indonesia bermain imbang dengan Iran di Stadion Mandala Krida.
Awal babak pertama, kedua tim saling menyerang.
Menit kesepuluh, peluang didapat oleh Mahdi Hashemnezha, akan tetapi sepakannya melambung di atas mistar gawang.
Peluang didapat oleh Bagus pada menit ke-19, namun bola masih bisa diantisipasi pemain bertahan timnas U-19 Iran.
Peluang Iran melalui Aria Barzegar pada menit ke-31, masih bisa diantisipasi kiper Muhammad Adisatryo.
Laga memasuki menit ke-40, kedudukan masih sama kuat 0-0.
Berita Populer
Baca: Kivlan Zen Mantan Jendral TNI Menangis di Persidangan, Ternyata Ini Penyebabnya
Baca: Wanita di Uganda Ini Miliki 44 Anak di Usia 36 Tahun dari Suami yang Sama
Baca: Audri Viranti, Paskibra yang Hilang Sebulan Ditemukan di Luar Negeri, Polisi Ungkap Kondisinya
Peluang emas didapat oleh Mahdi pada menit ke-42.
Semenit berselang sundulan Barzegar bisa diantisipasi oleh kiper Muhammad Adisatryo.
Sampai babak pertama selesai, kedudukan masih sama kuat 0-0.
Susunan Pemain Kedua Tim:
Timnas U-19 Indonesia: 1- Muhammad Adisatryo, 2- Bagas Kaffa, 20- Bagus Kaffi, 6- David Maulana, 16- Komang Teguh, 15- Muhammad Salman Alfarid, 8- Imam Zakiri, 4- Muhammad Fadil Adhitya Aksah, 18- Brylian Aldama, 9- Sutan Diego Zico, 10- Rendy Juliansyah
Cadangan: 14- Muhammad Fajar Fatur Rachman, 13- Bayu Mohamad Yudha Febrian, 3- Rizky Ridho, 7- Beckham Putra Nugraha, 12- Braif Fatari, 22- Risky Muhammad Sudirman, 5- Theo Fillo Da Costa Numberi, 11- Mochamad Supriyadi, 19- Alfeandrea Dewangga, 21- Ernando Ari, 17- Saddam Gaffar
Pelatih: Fakhri Husaini
