Kriminal
Pesta Miras Berujung Petaka, Ariadi Ditikam Penambang
Ariadi beroleh luka tusukan sedalam 1,6 cm dan selebar 1 cm di perut kiri. Ia dilarikan ke klinik Mopuya.
Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Maickel Karundeng
TRIBUN MANADO.CO.ID - Ariadi Tungkagi (35), warga Desa Mogoyunggung, Kecamatan Dumoga Timur, Kabupaten
Bolaang Mongondow (Bolmong) bersimbah darah ditikam BN alias Iyan (30) dengan sebilah pisau.
Kejadian itu terjadi usai pesta miras di salah satu rumah di Desa Pinonobatuan Barat, Kecamatan Dumoga Timur, Kabupaten Bolmong, Senin (26/8/2019) sekitar pukul 23.00 Wita.
Ariadi beroleh luka tusukan sedalam 1,6 cm dan selebar 1 cm di perut kiri.
Ia dilarikan ke klinik Mopuya.
Iyan diketahui merupakan warga Desa Pinonobatuan.
Dirinya berprofesi sebagai penambang.
Informasi yang dihimpun Tribun Manado dari Polsek Dumoga Timur, korban beserta beberapa rekannya diantar dua orang ke rumah Kiki Supit di Desa Pinonobatuan.
Di sana berlangsung makan - makan.
Acara kemudian berlanjut dengan pesta miras.
Dalam pesta miras itu, korban dan pelaku diduga menegak miras.
Begitu pesta miras usai, korban pun mohon diri.
Begitu ia naik sepeda motor, datang pelaku dan berkata "ngana mo mengada pa Sonli".
Tak lama, pelaku langsung mencabut pisau dan menikam korban pada bagian perut.
Korban terkapar. Pelaku ambil langkah seribu.
Hingga Senin malam, aparat kepolisian masih mengejar pelaku.
Kapolsek Dumoga Timur Iptu Joy Momuat menyatakan pihaknya tengah memproses kasus itu.
"Sementara kami selidiki," kata dia. (art)
BERITA TERPOPULER: Nyonya Reino Barack Ubah Tampilan Barunya, Pakai Rok Plisket dan Sweater Seharga Rp 39 Juta
BERITA TERPOPULER: Anak Emas Ole Gunnar Solskjaer Dihujani Kritik, Cuman Banyak Gaya, Tampil Tanpa Gol dan Assist
BERITA TERPOPULER: Jelang Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia: Indonesia Menyulitkan Saat Bermain di Jakarta
Berita Populer: Begini Nasib Jakarta Setelah Ibu Kota Secara Resmi Dipindahkan ke Kaltim, Akan Jadi Pusat Ini
Berita Populer: Tata Cara Mandi Junub Menurut Penjelasan Ustaz Abdul Somad
Berita Populer: Tanda-Tanda Fisik Ular Yang Memiliki Bisa Mematikan, Lihat Bentuk Ujung Ekor
SUBSCRIBE YOUTUBE TRIBUNMANADO TV:
Baca: Nasdem Sudah Tetapkan Figur Isi Posisi Wakil Ketua DPRD, Berikut Sosoknya
Baca: Mulan Jameela Jadi Anggota DPR RI, Begini Reaksi Partai Prabowo :Harus Baca Lengkap Amar Putusan