Politik
SBY Hancurkan Partai Demokrat, Gagal Selama Masa Jabatan, Senior: Bukan Pendiri Apalagi Pemilik
Salah satu dari Pendiri partai menyebutkan bahwa sosok SBY sebagai pemimpin telah gagal bahkan disebut sudah menghancurkan partai.
Penulis: Reporter Online | Editor: Frandi Piring
TRIBUNMANADO.CO.ID - Kabar mengejutkan datang dari partai Demokrat.
Kabar terbaru setelah balapan Pilpres 2019, Partai Demokrat dilanda isu tak sedap di mana Ketua Umum Partai,
Susilo Bambang Yudhoyono mendapat kritik dari deklarator atau pendiri partai Demokrat atas kinerja SBY selama memimpin.
Salah satu dari Pendiri partai menyebutkan bahwa sosok SBY sebagai pemimpin telah gagal bahkan disebut sudah menghancurkan partai demokrat.
Kepemimpinan Mantan Presdien ke-6 ini digugat oleh para pendiri Partai Demokrat.
Melansir dari Tribunnews.com, Sebagai Ketua Umum Partai Demokrat SBY dinilai gagal membesarkan pemimpin partai.
Tetapi melakukan hal sebaliknya, SBY dinilai telah menghancurkan Partai Demokrat.
Baca: Penderita Diabetes Perlu Mengurangi Konsumsi 4 Macam Buah Enak Ini, Termasuk Nanas dan Mangga
Baca: Kalah dari Sulut United, Pelatih Mitra Kukar: Kami Kecolongan
Baca: Ribuan Pendukung Sulut United Bergembira, Eksel Cetak Gol Kemenangan
FOLLOW FACEBOOK TRIBUN MANADO
Hal itu disampaikan Deklarator Senior dan Forum Komunikasi Pendiri Partai Demokrat.
Hengky Luntungan, Satu di antara pendiri Partai Demokrat menyebutkan, SBY telah gagal memimpin partai selama dua periode jabatan.
"Bapak ketua umum dalam hal ini Bapak Susilo Bambang Yudhoyono selama menjadi ketua umum Partai Demokrat dalam dua periode, yakni tahun 2014 dan 2019 dinyatakan gagal," ujarnya dikutip dari tayangan Metro TV.
SBY disebut membuat Partai Demokrat hancur di bawah kepemimpinannya.
"Partai Demokrat hancur di bawah kepemimpinan Pak SBY," katanya.
Tak hanya itu, ia pun memastikan Demokrat pernah besar.
Namun, keberhasilan partai disebut bukan karena sosok ayah Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/pidato-sby.jpg)