Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Tabrak Hino Sedang Parkir di Koya, Mewoh Tewas Seketika di Tempat

Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di jalan umum Kelurahan Koya, Kecamatan Tondano Selatan, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, Rabu (22/08/2018).

Penulis: | Editor: Alexander Pattyranie
dok Tribunnews.com
Ilustrasi 

TRIBUNMANADO.CO.ID, TONDANO - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di jalan umum Kelurahan Koya, Kecamatan Tondano Selatan, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, Rabu (22/08/2018), sekira pukul 02.30 Wita.

Juan Maruly Mewoh, warga Desa Lalumpe Jaga I Kecamatan Kombi, Minahasa, tewas dalam kecelakaan tersebut.

Kepada TribunManado.co.id, Kapolres Minahasa AKBP Christ Pusung menceritakan kronologinya.

Di mana kejadian berawal saat kendaraan roda dua merek Kawasaki Ninja merah DB 2952 BW yang dikemudikan oleh korban Juan bergerak dari arah simpang empat Boulevard Tondano.

Sepeda motor ini menuju ke arah Kelurahan Koya, menabrak dari belakang kendaraan roda enam Dump Truck Hino warna Hijau DB 8545 DD yang saat itu sedang ditinggal parkir di pinggiran jalan oleh Ferry Mangundap.

"Akibat kecelakaan tersebut pengemudi kendaraan roda dua meninggal dunia di tempat kejadian," kata Pusung.

Ia juga mengimbau kepada pengendara agar berhati-hati saat mengendarai kendaraan bermotor.

"Hati-hati saat mengendarai kendaraan, dan patuhi lalu lintas," kata dia.(Tribunmanado.co.id/Ferdinand Ranti)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved