Moto Gp Austria 2018 Live Streaming
Moto Gp Assen Austria 2018 live streaming bisa anda saksikan melalui link berikut ini
TRIBUNMANADO.CO.ID - Siaran langsung MotoGP Austria 2018 akan disiarkan secara live di Trans 7 atau Link Live Streaming MotoGP, pebalap Honda Marc Marquez menempati star terdepan (pole position). Posisi kedua ditempati pebalap Ducati Andrea Dovizioso.
Dalam balapan yang disiarkan secara Live Trans 7, pebalap Yamaha Valentino Rossi yang saat ini berada di peringkat II klasemen MotoGP 2018, harus balapan dari posisi ke-14.
Rangkaian jadwal MotoGP Austria 2018 di Sirkuit Red Bull Ring Spielberg akan mulai bergulir Hari ini Jumat (10/8/2018) dengan dibuka sesi latihan bebas (FP) 1 dan 2.
Link live streaming MotoGP Austria 2018
Link live streaming MotoGP Austria 2018
Marc Marquez unggul tipis dari pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, saat sesi kualifikasi, Sabtu (11/8/2018).
Baca: Hasil Kualifikasi MotoGP Austria 2018, Raih Pole Positon Tapi Marc Marquez Merasa Belum Tenang?
Keduanya hanya terpaut 0,002 detik, gap paling pendek sepanjang sejak tahun 2003.
Marc Marquez berhasil mencatatkan waktu putaran 1 menit 23,241 detik untuk mengklaim posisi terdepan.
Keberhasilan ini adalah kali kedua bagi Marc Marquez merebut pole position di Red Bull Ring usai tahun lalu juga menjadi pebalap tercepat.
Rossi Terpuruk
Pada seri balapan sebelumnya, MotoGP Republik Ceska 2018, Valentino Rossi gagal meraih podium karena hanya bisa menempati urutan keempat.
Mengenai hasil yang diraih pada balapan tersebut, Rossi memiliki pandangan tersendiri.
"Yamaha sudah membuat sebuah kesalahan yang melibatkan spesifikasi peranti elektronik," kata Rossi yang dikutip BPost Online dari BolaSport.com.
Baca: Hasil Kualifikasi MotoGP Austria 2018 : Marquez Pole Position, Rossi Hanya Start ke-14
"Peranti elektronik dirancang untuk mengurangi kesenjangan antara laju motor pabrikan dengan motor satelit, jadi ada lebih banyak balapan yang kompetitif. Yamaha percaya ini," ujar Rossi lagi.
Lebih lanjut, Valentino Rossi juga mengaku tidak paham mengapa Yamaha gagal memaksimalkan peranti elektronik.