Piala Dunia 2018
Forward Sulut Gelar Kuis Tebak Juara Piala Dunia
Menarik, Forum Wartawan DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Forward Sulut) menggelar kuis menebak dua tim finalis sekaligus juara Piala Dunia 2018.
Penulis: Indry Panigoro | Editor: Alexander Pattyranie
• Jem: Prancis-Inggris.
"Kuis untuk ramai-ramai saja memeriahkan Piala Dunia meskipun jauh dari Russia kita turut menikmati aksi pemain sepakbola negara-negara terbaik ," ujar Ketua Forward Sulut, Jerry Palohoon kepada TribunManado.co.id, Senin (09/07/2018) siang.
Meski demikian, pemenang kuis masih menunggu hingga partai puncak yang akan digelar di Luzhniki Stadium Moskow, 15 Juli 2018 untuk memastikan jawara Piala Dunia edisi ke-21 ini.
Berikut referensi prestasi 4 tim semifinalis Piala Dunia 2018:
Prancis: juara Piala Dunia 1998 di Prancis di final mengalahkan Brasil, finalis Piala Dunia 2006 di Jerman, juara 3 Piala Dunia Mexico 1986.
Belgia: prestasi terbaik peringkat 4 Piala Dunia Mexico 1986.
Inggris: juara Piala Dunia 1966 di Inggris di partai puncak mengalahkan Jerman Barat. Juara 4 Piala Dunia Italia 1990.
Kroasia: juara 3 Piala Dunia Prancis 1998 setelah mengalahkan Belanda di perebutan tempat ke-tiga.
Menarik, ketika itu Kroasia sempat mengalahkan Jerman dengan skor telak 3-0 di perempat final sebelum dihentikan Prancis dengan skor 1-2 di partai semifinal. (Tribunmanado.co.id/Indri Panigoro)